Find Us On Social Media :

CDC Sebut Masker N95-KN95 Dapat Digunakan Berulang Ini Caranya

Masker N95-KN95 disebut dapat digunakan secara berulang

CDC bersama dengan beberapa ahli sepakat sebut masker N95-KN95 dan masker sekali pakai lainnya dapat digunakan berulang.

Bagaimana caranya?

Masker yang sudah digunakan dapat langsung disimpan di kantong kertas selama beberapa hari. Sementara itu untuk menunggu waktu pakai kembali, Anda dapat menggunakan masker baru.

Lamanya waktu yang ditentukan untuk menunggu masker bekas dipakai lagi sekitar 3-7 hari.

Tindakan menyimpan di kantong kertas dinilai dapat menonaktifkan virus dalam periode waktu tersebut.

Berikut ini rangkuman cara menggunakan masker N95-KN95 secara berulang:

Sediakan 5 masker yang akan dipakai secara bergantian;

Sediakan juga 7 kantong cokelat dan beri tanda hari dalam seminggu (Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu, dan Minggu)

Anda dapat menggunakan masker pertama dalam keseharian, biasanya pada siang hari;

Baca Juga: Omicron Masuk Indonesia Ahli Sarankan Untuk Gunakan Masker Jenis Ini yang Dinilai Efektif Tangkal Virus

Tempatkan masker bekas tersebut pada hari di mana Anda menggunakan masker tersebut;

Anda dapat menggunakan cara tersebut secara berulang sampai seminggu atau Anda bisa memindahkannya ke kantong ke-8 dengan tanda ‘Siap digunakan’