GridFame.id- Beberapa kategori tertentu masuk prioritas untuk mengikuti program Kartu Prakerja.
Sebagaimana diketahui, saat ini pemerintah tengah memepersiapkan program Kartu Prakerja gelombang 23 tahun 2022.
Kartu Prakerja pada gelombang 23 direncanakan akan menyasar pada 4.2 juta peserta yang memenuhi syarat tertentu
Calon pendaftar yang dinyatakan lolos seleksi dan merampungkan seluruh pelatihan pada Kartu Prakerja berhak mendapat insentif Rp3.55 juta
Di mana insentif yang dapat dicairkan menjadi uang tunai adalah sebesar Rp2.55 juta dan akan dikirim melalui ovo, GoPay, DANA dan juga LinkAja.
Berbicara terkait penerimaan peserta, pada tahun 2022 proses pendataan penerima Kartu Prakerja juga dikabarkan akan lebih selektif dari gelombang-gelombang sebelumnya.
Pemerintah juga sudah menetapkan beberapa kategori yang diprioritaskan untuk mengikuti Kartu Prakerja.
Kebijakan ini ditetapkan agar program kartu prkaerja benar-benar menyasar pada kelompok pekerja yang membutuhkan atau terdampak pandemi Covid-19 sejak lama.
Lalu siapakah kategori prioritas penerima Kartu Prakerja gelombang 23 tahun 2022?
Baca Juga: Perhatikan Jangan Lupa Perbarui Data Ini Sebelum Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23
Seperti diketahui, Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja maupun kewirausahaan dalam bentuk pelatihan dan berlangsung secara daring.
Pada rilis Kartu Prakerja beberapa waktu lalu terdapat 5 kriteria yang nantinya masuk ke dalam prioritas lolos peserta gelombang 23.