Find Us On Social Media :

Waduh Minions Absen, Simak Daftar Atlet Indonesia di Swiss Open 2022 Ada PraMel Hingga FajRi

Minions absen dari Swiss Open

GridFame.id - PBSI selaku induk bulu tangkis Tanah Air telah merilis daftar pemain Indonesia yang akan berjuang dalam pergelaran Swiss Open 2022.

Swiss Open 2022 menjadi rangkaian BWF World Tour Super 300 yang akan berlangsung di St.Jakobshalle Basel, Swiss.

Swiss Open 2022 akan digelar mulai tanggal 22-27 Maret 2022.

Sebanyak 22 pebulutangkis terbaik Indonesia akan siap berlaga di Swiss Open 2022.

Akan ada perpaduan pemain pelatnas dan non pelatnas PBSI.

Termasuk Praveen Jordan dan Melati Daeva yang akan bermain sebagai atlet profesional non pelatnas.

Bukan itu saja, sejumlah bintang bulu tangkis lain juga akan turut mewakili tanah air di ajang Swiss Open 2022.

Sayangnya, Minions dipastikan absen dari Swiss Open 2022.

Simak di sini daftar pemain Indonesia di Swiss Open 2022 bulan Maret mendatang.

Baca Juga: Duh! Minions dan FajRi Resmi Mundur, Berikut Perwakilan Indonesia yang Masih Tersisa Untuk Mengikuti India Open 2022

PBSI selaku induk bulu tangkis Tanah Air telah merilis daftar pemain Indonesia yang akan berjuang dalam pergelaran Swiss Open 2022. Nama ganda putra terbaik dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, tak ada dalam daftar pemain yang dirilis PBSI pada Kamis (17/2/2022) malam WIB tersebut. Artinya, Marcus/Kevin bakal absen dalam pergelaran Swiss Open 2022 yang dijadwalkan berlangsung pada 22-27 Maret mendatang. Sebelum ini, nama Marcus/Kevin juga tak tercantum dalam daftar pemain Indonesia yang akan diberangkatkan untuk mengikuti German Open (8-13 Maret 2022). The Minions, julukan Marcus/Kevin, tampaknya fokus menatap turnamen sarat sejarah, All England, yang dijadwalkan berlangsung di Arena Birmingham, Inggris, pada 16-20 Maret. Dalam daftar pemain Indonesia untuk All England 2022, Marcus/Kevin bersanding dengan ganda putra terbaik lainnya seperti Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Adapun Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto termasuk dalam daftar pemain untuk Swiss Open 2022. Mereka bersanding dengan lima pasangan lain di sektor ganda putra. Di samping luputnya nama Marcus/Kevin, daftar pemain Indonesia untuk Swiss Open 2022 memuat nama pasangan baru, yakni Siti Fadia Silva Ramadhanti/Apriyani Rahayu.

Baca Juga: Pecinta Badminton Dibuat Syok! Berikut Jadwal dan Daftar Pemain German Open 2022, Minions Absen Hingga Pasangan Ganda Campuran PraMel Tampil Perdana Pasca Dicoret Dari Pelatnas