Ia memang membiarkan hukum berjalan apa adanya sesuai dengan kebijakan pihak berwenang.
"Kami tidak mengikuti lagi karena bagi kamu yasudah hukum lah, berapa nanti dia terkena hukuman biar lah. Saya gak mencari pembelaan, sudah," kata Haji Faisal.
Pertimbangannya karena semasa bekerja dengan Vanessa dan Bibi, Joddy adalah sosok yang baik.
Bahkan, menurut penglihatan Haji Faisal, Joddy juga sangat baik terhadap anak-anaknya.
"Justru karena itulah latar belakang hubungan mereka itu baik, baik dengan almarhum atau dengan Vanes bahkan dengan anak saya yang lain pun juga baik. Jadi saya serahkan kepada Siska ya ngomong saja terbuka," jelas Haji Faisal.
Ia juga tak terlalu menekan pihak pengadilan untuk dihukum lama.
"Saya juga gak ingin menekan banget artinya harus dihukum lama tidak," tuturnya.
Terkait bakal bertemu Joddy setelah bebas dari Penjara, Haji Faisal tak bisa menjawabnya.
"Itu nanti kesana lagi. Kelalaian Joddy ini fatal, jadi ya sudahlah tergantung dari pihak berwajib apa adanya saja," tutupnya.