GridFame.id - Haji Faisal dikabarkan telah melaporkan 3 orang atas dugaan kasus pencemaran nama baik.
Publik pun menduga ayah Bibi Andriansyah itu melaporkan besannya, Doddy Sudrajat.
Pasalnya Doddy lah yang selama ini terus mengusik ketenangan Faisal dan keluarganya.
Bahkan Doddy juga menjelek-jelekkan mendiang Vanessa dan Bibi yang telah tiada.
Berbagai ucapan dan ulah Doddy itu nampaknya membuat Haji Faisal tak tahan lagi berdiam diri.
Ia sampai terang-terangan mengaku siap perang melawan Doddy Sudrajat.
Baru-baru ini dengan suara bergetar menahan amarah, suami Dewi Zuhriati itu mengungkapkan isi hatinya.
Atta Halilintar yang mendengarnya pun sampai ikut miris.
Apa yang sebenarnya terjadi?
Dilansir dari YouTube AH (5/3/2022) Haji Faisal curhat persoalan polemik dirinya dengan Doddy Sudrajat.
Ayah Fuji itu mengatakan dirinya sudah tak mau memusingkan ucapan Doddy pada dirinya.
Namun ia kecewa karena Doddy tega membongkar aib anak kandungnya sendiri sampai menuding Vanessa hamil di luar nikah.
"Kalau kita pikir persoalan ini sudah berlarut-larut ya. Tapi bagi saya sih andai kata berlarut-larut sih nggak terlalu saya pusingkan," kata Faisal.
"Yang saya pusingkan itu adalah mengungkap hal-hal yang tidak pantas diungkap tentang almarhum anak saya dan menantu saya ini. Itu yang saya kecewakan," jelasnya.
"Artinya fitnah-fitnah tentang hal-hal yang belum tentu kebenarannya yang diungkap semasa almarhum hidup. Sekalipun semasa dia masih gadis, begitu juga almarhum Bibi," terang Faisal.
"Ataupun saat dia sudah menikah dengan Vanessa diungkap-ungkap hal-hal yang belum tentu kebenarannya. Itu yang saya tidak senang," jelasnya.
Menurutnya, orang tua seharusnya membela dan menutupi keburukan anaknya, bukan seperti Doddy yang tega menjelekkan anaknya yang sudah tiada. "Soalnya mengumbar aib itu bagi saya sih memang benar-benar menjijikan. Kenapa? Karena setelah hidup 50 tahun lebih ini, saya hidup ini memang untuk anak, masa kita buka aib anak kita?" tegas Faisal.
Baca Juga: Kondisi Terkini Doddy Sudrajat Bikin Orang Terdekat Khawatir