GridFame.id - Anak Presiden Jokowi yang juga Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka terkonfirmasi covid-19.
Gibran mengalami beberapa gejala seperti demam dan batuk pada Kamis (3/3/2022).
Akhirnya diketahui positif Covid-19.
Hal tersebut diungkap Kepala Dinas Kesehatan Solo, Siti Wahyuningsih ditemui seusai Rapat Koordinasi Covid-19 di Kompleks Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Senin (7/3/2022).
Ning, sapaan Siti, mengapresiasi langkah putra sulung Presiden Jokowi yang dengan cepat mengisolasi diri di rumah dinas Loji Gandrung setelah mengetahui kondisinya tidak enak.
"Beliaunya sempat panas dan batuk Kamis. Tapi beliaunya responsnya cepat.
Pagi itu langsung menginfokan kita, langsung kita PCR," kata Ning, Senin.
Setelah hasil PCR-nya diketahui positif Covid-19, Gibran langsung berhenti dari kegiatan pemerintahan dan mengisolasi di rumah dinas.
Menurut Ning selama menjalani isolasi Gibran mendapatkan pemantauan kesehatan dari tim dokter Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bung Karno.
Kondisi Gibran Rakabuming Raka
"Ada pemantauan. Saya serahkan ke tim RSBK," ungkap Ning, dikutip dari Kompas.com.
Gibran dua kali terpapar Covid-19. Meski sudah mendapatkan vaksin booster, kata Ning bukan berarti tidak kena Covid-19.
Namun, dengan sudah divaksin Covid-19, maka kemungkinan seseorang terpapar tidak sampai mengalami keparahan.
Karena itu, Ning pun mengajak kepada seluruh masyarakat di Solo yang belum menjalani vaksinasi maupun yang belum booster untuk segera mengikuti program dari pemerintah tersebut.
"Pak Wali sudah booster gejalanya juga ringan gitu," jelas Ning.
Usai menjalani isolasi mandiri, Gibran Rakabuming Raka kini kembali menjalani pemeriksaan tes swab dengan metode polymerase chain reaction (PCR) untuk memastikan kondisi kesehatannya.
Sekretaris Daerah (Sekda) Solo, Ahyani enggan menyampaikan hasil tes swab PCR yang telah dilakukan Gibran.
"PCR aku nggak boleh menyampaikan. Medical record itukan hanya beliau sendiri yang boleh menyatakan," kata Ahyani di Solo, Jawa Tengah, Rabu (9/3/2022).
Ahyani mengatakan dirinya selalu berkomunikasi dengan Gibran yang sedang menjalani isolasi mandiri melalui daring.
Dia menyampaikan kondisi kesehatan suami Selvi Ananda baik-baik saja. Gibran menjalani isolasi mandiri di rumah dinas Loji Gandrung.
"Komunikasi saya lewat online, telepon bisa. Kita rapat-rapat koordinasi biasa. Garis besar sehat. Memang isoman untuk ini ngikuti waktu ya. Apalagi kalau bergejala," jelas dia.
Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa mengatakan, Gibran menjalani pemeriksaan tes PCR pada lima hari isolasi mandiri.
Jika hasilnya negatif, jelas Teguh masih ditambah dua hari isolasi. Setelah itu bisa kembali berkativitas normal.
"Kalau belum negatif maka hari ke 10 selesai isolasi.
Tapi untuk memastikan harus di PCR," kata Teguh.
Teguh menyampaikan berdasarkan informasi yang diterima dari ajudannya kondisi kesehatan Gibran baik-baik saja.
"Gejalanya sudah hilang, kemudian sudah telpon-telpon ke seluruh OPD yang ditugaskan dan sebagainya," terang Teguh, dikutip dari Kompas.com.