Find Us On Social Media :

Dunia Hiburan Berduka, Aktor Senior Meninggal Dunia di Usia 81 Tahun

Ilustrasi Berduka Aktris legendaris ternama meninggal dunia di momen tahun baru 2022

GridFame.id - Dunia hiburan berduka, aktor senior meninggal dunia di usia 81 tahun.

Kepergiannya meninggalkan duka yang mendalam bagi keluarga, orang-orang terdekat dan juga para penggemar.

Netizen pun banyak yang mengucap belasungkawa di sosial media.

Tidak sedikit yang mengaku kehilangan sosok yang begitu dekat dengan dunia anak-anak ini.

Sang aktor meninggal dunia, Kamis (10/3/2022) kemarin.

Ungkapan duka dan salam perpisahan terakhir tak lupa dituliskan para penggemar di sosial media, tak sedikit juga warganet dengan akun centang biru yang mengucap belasungkawa.

"Terima kasih kenangan terbaiknya," tulis netizen.

"Selamanya akan ada di hati kami, terima kasih sudah menemani di masa kecil kami. Beristirahatlah dengan tenang," tulis netizen lainnya.

Aktor senior ini meninggalkan seorang istri dan satu anak perempuan serta satu anak laki-laki.

Baca Juga: Astaga Bak Petir di Siang Bolong! Aktor Tampan Sahabat Vanessa Angel Ini Tiba-Tiba Dikabarkan Meninggal Dunia, Instagramnya Langsung Dibanjiri Doa

Aktor Emilio Delgado Meninggal Dunia

Aktor Emilio Delgado, yang terkenal lewat perannya sebagai Luis Rodriguez di Sesame Street meninggal dunia. Emilio meninggal di usianya yang ke-81 tahun.

Menurut perwakilan agensinya, Renee Glicker, dikutip dari ET, Jumat (11/3/2022), Delgado meninggal pada hari Kamis (10/3/2022) di New York City.

“Emilio Delgado meninggal di rumahnya di sini di NYC hari ini. Dia menderita multiple Myeloma," ungkap Renee Glicker dalam sebuah pernyataan kepada ET.

Istri Emilio Delgado, Carole adalah penggemar sekaligus penasehat terbesarnya. Sebelum kepergiannya, Emilio pergi bersama istrinya saat tur teater Quixote Nuevo.

Dalam teater itu, Emilio menjadi pemeran utama.

“Dia memiliki semangat dan energi muda yang akan sangat dirindukan,” lanjut Renee. Program Sesame Workshop berbagi berita dalam sebuah pernyataan yang diunggah di Twitter-nya.

“Sesame Workshop berduka atas meninggalnya Emilio Delgado, yang dikenal di seluruh dunia karena perannya sebagai Luis di Sesame Street,” kata Sesame Workshop.

“Dia anggota keluarga Sesame selama lebih dari 50 tahun, kehangatan dan humornya mengundang anak-anak untuk berbagi persahabatan yang telah bergema dari generasi ke generasi," tulis Sesame Workshop.

Baca Juga: Dunia Hiburan Berduka, Banyak Artis Menangis Maia Estianty Hingga Hotman Paris Pilu! Artis Sahabat Ayu Ting Ting Meninggal, Tak Disadari Sebelum Tiada Tunjukan Tanda Orang Akan Meninggal

Pihak Sesame Workshop mengklaim bahwa Emilio mencapai rekor untuk peran terlama bagi seorang Meksiko-Amerika dalam serial TV.

Delgado bergabung dengan pemeran Sesame Street pada tahun 1971.Delgado tetap menjadi bagian dari pemeran hingga 2016 walau pertunjukan tersebut tidak memperbarui kontraknya.

Pada saat itu, upaya sedang dilakukan untuk memperlengkapi kembali elemen pertunjukan setelah serial tersebut dibeli HBO.Delgado termasuk di antara beberapa pendukung lama serial tersebut.

Delgado bersama istrinya merupakan aktivis dan advokat seumur hidup.

Mereka juga menjabat sebagai Dewan Direksi di Bayard Rustin Center for Social Justice di New York. Delgado meninggalkan seorang istri, Carole.

Dia juga meninggalkan putri mereka, Lauren, dan putranya Aram, dari pernikahan sebelumnya.

Selamat jalan selamanya.

Baca Juga: Dunia Hiburan Berduka, Artis Pasha Meninggal Dunia! Tangis Orang-orang Tercinta Pecah Syok Tak Percaya: Selamanya di Hati Kami!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Emilio Delgado yang Terkenal lewat Sesame Street Meninggal Dunia "