Tak disangka kini ia dan Nagita bisa membangun perusahaan sebesar Rans Entertaintment dan memiliki ribuan pekerja.
"Aku juga nggak pernah menyangka bisa menjadi di titik yang seperti ini. RANS baru bener-bener bikin empat tahun yang lalu, cuma dari empat pegawai di garasi kecil," jelas Raffi.
Tak mau cepat berpuas diri, Raffi dan Nagita pun melebarkan sayap bisnis Rans ke beberapa bidang sebagai investasi masa depan.
"Saya sama Gigi dan family, saya coba ubah menjadi family market, juga lifestyle, entertainment, sport dan esport gitu," kata Raffi.
"Jadi kita mau bikin zoo, resort, live shopping kita pakai nama RANS," tandasnya.
Baca Juga: Tak Berani Bilang Atta Halilintar? Nagita Slavina Sampai Syok Tahu Curhat Aurel Soal Ameena: Gila!