"Aku dengan bakat aku di sini, aku bisa nyanyi aku bisa main gitar gitu," kata Mayang.
"Ya udah aku seperti ini maksudnya meneruskan jejak kak Vanessa tapi lewat musik gitu,” sambungnya.
Doddy Sudrajat yang ada di sebelah Mayang pun ikut mengungkit bagaimana ia membesarkan nama Vanessa Angel dulu. Termasuk menyekolahkan anaknya di berbagai bidang baik di dunia musik maupun akting hingga Vanessa menjadi artis multitalenta.
Ia juga sesumbar sudah membekali Mayang dengan banyak kemampuan seperti sang kakak.
“Dulu dia (Vanessa) sekolah model, sekolah akting, sekolah presenter, sekolah kepribadian, udah dibanyakin sekolah,” tutur Doddy Sudrajat.
"Makanya Vanessa multitalent kan, bisa di sinetron, layar lebar, presenter berita, nanyi juga bisa, main gitar juga bisa,” tambahnya bangga.
“Nah kalau Mayang itu daddy sekolahin, sekolah musik aja, enggak ada sekolah akting, model enggak ada,” terang Doddy.
Mayang nampak salah tingkah saat disinggung tentang ucapannya yang mengaku tak mau jadi artis.
Ia juga menolak dianggap aji mumpung konser di saat momen berduka.
"Awalnya enggak ada niat masuk ke dunia entertain,” kata Doddy bak menutupi Mayang.
“Sebagai hobi ajalah, daddy pengin Mayang itu, fokus ke sekolah aja," tambahnya.
Tak mau dianggap memeras anak lagi, Doddy mengatakan Mayang lah yang berkeinginan terjun ke industri hiburan.
Bahkan keduanya sudah membuat perjanjian khusus. “Tapi Mayang minta izin ke daddy, untuk mau juga masuk ke dunia entertain walaupun tidak menganggu pendidikan formalnya," kata Doddy. “Ya sudah kalau memang janjinya seperti itu, pendidikan formal jalan, dunia entertain jalan ya monggo daddy support,” pungkasnya.