Hal tersebut membuat rumah tangganya goyah hingga memutuskan untuk keduanya pisah ranjang.
"Sebulan yang lalu, aku ada ribut dengan suamiku.
Udah ngga, sementara pisah dulu. Sama-sama introspeksi diri untuk kebaikan ke depan," kata Medina Zein dikutip dari YouTube Cumicumi, Kamis (31/3/2022).
Ia pun merasa jika banyak permasalahan yang harus dihadapi, sehingga kini memilih untuk menenangkan diri.
Ia jug mencoba mengintropeksi diri atas semua permasalahan yang telah menimpanya.
"Sekarang aku lagi proses healing dulu, karena kemarin terlalu banyak permasalahan yang ada. Jadi aku mencoba untuk introspeksi dulu, mengambil keputusan dengan kepala yang jernih," terang Medina Zein.
Terkait untuk kemungkinan pisah dengan Lukman Azhari, Medina lebih memilih pasrah.
Namun, ia tetap berharap rumah tangganya dengan sang suami bakal baik-baik saja.
"Minta doanya aja, mudah-mudahan ke depannya kalau pun harus pisah, pisah secara baik. Kalau pun lanjut dengan masing-masing sifat yang baru setelah aku healing ini," papar Medina.
Di sisi lain ia juga sedang mempertimbangkan soak rumah tangganya.