Find Us On Social Media :

Dijamin Awet Sampai Lebaran! Begini Cara Simpan Kurma Agar Tak Mudah Jamuran dan Berkutu

Cara menyimpan kurma agar tak mudah berjamur dan berkutu

GridFame.id - Kurma menjadi salah satu buah pilihan saat puasan dan lebaran.

Menjelang puasa atau lebaran, banyak sekali penjual kurma di pinggir jalan.

Biasanya, orang-orang akan memborong kurma dalam jumlah yang banyak.

Hal ini agar tak perlu lagi bolak-bali beli kurma.

Selain itu, baisanya orang-orang juga sudah menyimpan kurma untuk stok saat lebaran.

Namun terkadang, kurma yang disimpan lama jadi jamuran.

Bahkan, banyak kurma yang tak utuh karena dimakan kutu.

Nah, ternyata ada cara-cara khusu untuk menyimpan kurma agar bertahan sampai lebaran, lo.

Simak sampai habis!

Baca Juga: 5 Menu Buka Puasa Enak dan Mudah Ini Bisa Dibuat Tanpa Oven, Mulai dari Roti, Cake Sampai Pizza!

Seperti yang dilansir dari Fruits and Veggies, dijelaskan bahwa kurma paling baik disimpan di kulkas dalam wadah kedap udara untuk membantu mempertahankan kelembapannya.

Tidak hanya mampu membuat kurma bertahan lama, menyimpannya di kulkas juga memberikan keuntungan lain.

Kurma yang disimpan dalam kulkas, mereka dapat bertahan hingga enam bulan di kulkas.

Akan tetapi, hal itu juga dapat mengurangi kelembapannya jika disimpan dalam waktu yang lebih lama.

Dalam Foods Guy, kurma dapat disimpan dalam beberapa cara.

Pertama, kurma dapat disimpan di dapur dalam kondisi suhu ruangan normal.

Mereka akan bertahan dengan baik sekitar 6 bulan.

Anda bisa memasukkan kurma kering ke dalam wadah kedap udara, plastik atau kaca.

Untuk itu, jika Ansa sudah menyimpan kurma kering melebihi waktu di atas, harap diperhatikan baik-baik tanggal produksi dan kadaluwarsa.

Baca Juga: Nah Loh Salah Kaprah jadi Begah! Hati-Hati Kesalahan saat Berbuka Puasa Ini Malah Bikin Satu Keluarga Sakit Perut

Jika Anda berencana ingin mengonsumsi dalam waktu lama maka pilihan terbaik adalah simpanlah di suhu yang lebih dingin.

Cara yang kedua seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, kurma memang lebih baik di simpan di kulkas.

Kurma kering dapat bertahan lebih lama sampai 12 bulan, dengan cukup memasukkan ke dalam kantong plastik yang kedap udara.

Selain membantu menjaga kelembapannya, menyimpan kurma di kulkas juga membantu mempertahankan rasanya.

Suhu dingin tidak hanya akan membuat mempertahankan teksturnya, tetapi juga membuat kurma tetap lezat untuk waktu yang cukup lama.

Jika Anda berniat menyimpan kurma dalam jumlah besar dan waktu yang sangat lama mungkin cara ketiga ini paling tepat.

Sudah bukan rahasia lagi, pembekukan dapat memperpanjang usia simpan produk, termasuk kurma.

Anda dapat menyimpan kurma di dalam freezer hingga 3 tahun.

Untuk mendapatkan hasil yang terbaik, penting untuk memperhatikan cara penyimpanannya dengan memasukkan kurma ke dalam kantong plastik yang bisa ditutup rapat dan keluarkan udaranya.

Untuk perlindungan ganda, bungkus wadah dengan lapisan bungkus plastik supaya kurma tidak bersentuhan dengan udara dingin.

Baca Juga: Sepele tapi Akibatnya Bisa Fatal! Meski Menyegarkan, Makan Buah saat Buka Puasa justru Bikin Tubuh Alami Hal Buruk Ini

Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul Jaminan Awet dan Rasanya Tidak Berubah Meskipun Sudah Berbulan-bulan, Begini 3 Cara Menyimpan Kurma Selama Ramadan