Find Us On Social Media :

Baru Masuk Puasa Hari Ketiga Harga Bahan Pokok Sudah Naik Gila-gilaan Ini Rinciannya

Sembako H+3 Puasa Ramadhan mengalami kenaikan harga cukup signifikan

GridFame.id- Baru masuk hari ketiga puasa Ramadhan terpantau sejumlah bahan pokok sudah mengalami kenaikan harga cukup tinggi.

Beberapa bahan pokok lainnya juga mengalami kenaikanb harga  yang cukup signifikan.

Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) mengeluhkan adanya kenaikan harga bahan pokok tersebut.

Pasalnya beberapa bahan pokok dinilai sangat mahal dan bahkan terjadi kelangkaan stok di pasar tradisional.

Sekretaris Jenderal DPP IKAPPI Reynaldi Sarijowan mengungkapkan harga pangan pada H+3 saat ini  mengalami kenaikan harga yang cukup tinggi.

Beebrapa komoditas dinilainya bahkan belum sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang diterapkan.

“Minyak goreng curah Rp19.500, cabai-cabaian masih belum sesuai dengan harga eceran tertinggi. Beberapa cabai lain masih bertengger di Rp50 ribu,” katanya .

Kenaikan harga bahan pokok ini bisa dan kemungkinan terus terjadi menjelang lebaran IdulFitri 2022.

Jadi diharap ibu-ibu membeli bahan pokok sesuai yang dibutuhkan saja agar keuangan tak membengkak di bulan ini.

Baca Juga: Perhatian Harga Minyak Goreng Jadi 25 Ribu, Simak Harga Sembako Terbaru Mulai dari Bawang Sampai Daging Ayam

Berdasarkan catatan Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) sejumlah bahan pokok mengalami kenaikan harga.

Untuk mengetahui lebih jelasnya cek informasi di bawah ini: