Find Us On Social Media :

Bingung Cari Lokasi Booster? Daftar di Klinik Kimia Farma Berlaku Nasional Ini Ketentuannya

Pelaksaan vaksin booster di klinik Kimia Farma seluruh Indonesia berlaku dari April hingga Mei 2022

GriFame.id- Demi mendukung program pemerintah PT Kimia Farma Tbk menggelar pelaksanaan program vaksin booster Sinopharm gratis yang dilakukan secara nasional.

“Sebagai wujud komitmen Kimia Farma dalam menciptakan ‘mudik aman dan mudik sehat’ sesuai dengan tema tahun ini, Kimia Farma memberikan vaksinasi Sinopharm GRATIS di Seluruh Klinik Kimia Indonesia,” jelas akun resminya.

Pelayanan vaksin booster ini dilakukan di klnik Kimia Farma seluruh Indonesia untuk menciptakan mudik aman dan mudik sehat salaam Lebaran Idul Fitri.

Bagi Anda yang saat ini tengah mencari lokasi vaksin booster namun sulit mencari kuotanya bisa melakukan booster di klinik Kimia Farma.

Hal ini juga agar mempermudah Anda dan sekeluarga untuk melakukan mudik Lebaran tanpa menyertakan hasil negatif Covid-19 yang disyaratkan bagi penerima vaksin primer.

Seperti tertulis pada Surat Edaran Satgas Penanganan Covid-19 Nomor 16 Tahun 2022 tentang ketentuan Pelaku Perjalanan Dalam Negeri pada masa pandemi Covid-19.

Pelayanan vaksin dari Kimia Farma dengan Sinopharm akan digelar dari 25 April hingga 31 Mei 2022.

Jadi jangan lewatkan kesempatan baik ini ya.

Lantas apa saja syarat yang harus dipenuhi untuk booster di klinik Kimia Farma?

 Baca Juga: Jangan Salah Suntik Ini Jenis Booster yang Tepat Bagi Penerima Sinovac

Syarat vaksin Covid-19

Membawa Fc KTP/KK;