Pramudya/Yeremia membuat Hoki/Kobayashi bertekuk lutut melalui permainan tiga gim via skor 21-15, 19-21, dan 21-19 dalam laga yang dihelat di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina pada Jumat (29/4/2022).
Ulasan pertandingan
GIM PERTAMA
Pertandingan Pramudya/Yeremia dan Hoki/Kobayashi berlangsung sengit pada awal gim pertama. Perolehan skor sempat imbang 2-2.
Namun, Pramudya/Yeremia gagal menjaga jarak, sehingga mereka tertinggal dari Hoki/Kobayashi dengan skor 6-9.
Pramudya/Yeremia sempat mencoba menyusul. Namun, Hoki/Kobayashi tampil apik dan menutup interval gim pertana lewat keunggulan 11-9.
Selepas interval, Pramudya/Yeremia berhasil meraih tiga poin beruntun. Itu membuat mereka berhasil unggul atas Hoki/Kobayashi, 12-11.
Momentum kebangkitan itu terus dimanfaatkan Pramudya/Yeremia untuk mendulang angka, sehingga mereka mendapat keunggulan empat poin.
Berkat konsisten meraih poin, Pramudya/Yeremia akhirnya mampu meraih kemenangan atas Hoki/Kobayashi pada gim pertama dengan skor 21-15.
GIM KEDUA
Pramudya/Yeremia langsung tancap gas pada awal gim kedua. Hasilnya, mereka berhasil meraih keunggulan empat angka, 7-3.