GridFame.id - Bekerja di RANS Entertainment bisa dibilang jadi salah satu dambaan banyak anak muda.
Bagaimana tidak, teknologi digital yang semakin berkembang membuat pekerjaan sebagai tim YouTube jadi salah satu pekerjaan paling diminati dan dicari.
Apalagi bonusnya adalah bekerja dengan nama sebesar Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Makanya karyawan mereka diplesetkan menjadi PNS atau Pegawai Nagita Slavina.
Belum lagi karyawan RANS sendiri banyak yang memperlihatkan bagaimana royalnya mereka sebagai bos.
Banyak bonus tak terduga yang diberikan keduanya pada karyawannya yang berjumlah puluhan orang.
Namun benarkah jadi PNS di RANS Entertainment itu menyenangkan?
Sosok ini pun membongkar isi di dalam tim itu sendiri.
Wah, seperti apa ya?
Nagita Slavina menanggapi banyaknya orang yang ingin bekerja di RANS Entertainment.
Istri Raffi Ahmad itu langsung mempertanyakan soal kesanggupan.