Semisal, saat sendirian, tidak ada kontak erat, dan sebagainya. "Kalau sendiri, kalau dengan anak istrinya yang tidak lagi sakit, tidak kontak erat, tidak ada komorbid, sudah vaksinasi lengkap, dan tetap berjarak," kata Alex kepada Kompas.com, Rabu (18/5/2022).
Penggunaan masker, imbuhnya tetap wajib dilakukan apabila masyarakat berada di kerumunan, baik itu di dalam ruangan (indoor) maupun di luar ruangan atau outdoor. Selain itu, jika bergejala tetap harus pakai masker, meski tidak berkerumun.
"Jika kerumunan baik indoor atau outdoor tetap maskeran. Jika bergejala harus pakai kendati tidak ada kerumunan," ujar Alex.
Lanjutnya, khusus bagi yang memiliki komorbid atau penyakit penyerta, harus lebih ekstra hati-hati. "Artinya kendatipun ada pelonggaran setiap aktivitas kita harus siap dengan cadangan masker di saku atau di tas kita," tutur Alex.
Sementara itu terkait jenis masker yang digunakan, imbuhnya menyesuaikan dengan situasi dan kondisi. "Jika di ruang yang berisiko tetap yang tiga lapis atau surgical mask, jika ke area terinfeksi pakai N95, KN 95," ungkap Alex.
Kebijakan Jokowi dinilai terlalu buru-buru
Sementara itu, epidemiolog dari Griffith University Dicky Budiman menyayangkan kebijakan pemerintah yang melakukan pelonggaran pemakaian masker. Kebijakan tersebut dinilainya kurang tepat, karena saat ini masih terdapat penularan virus corona di Indonesia, walaupun dalam jumlah kecil.
"Kita belum dalam kondisi yang cukup aman untuk betul-betul melakukan pelonggaran dalam artian pembebasan masker," kata Dicky dikutip dari Kompas.com, Selasa (17/5/2022).
Meskipun angka vaksinasi Covid-19 di Indonesia juga sudah terbilang tinggi, namun masker tetap diperlukan sebagai sarana perlindungan.
Kewaspadaan tersebut juga untuk mempersiapkan diri dari varian Omicron yang kini sudah bermutasi menjadi berbagai bentuk yakni BA.1, BA.1.1, BA.2 dan BA.3.
Dicky menjelaskan, penggunaan masker adalah protokol kesehatan yang paling mudah dan murah untuk mencegah penularan Covid-19.
Sebab, virus corona bisa menular melalui udara. Menurutnya, meskipun saat ini terjadi penurunan angka kasus Covid-19, namun tidak menutup kemungkinan jika kasus Covid-19 dapat meningkat lagi.
"Saya kira harus bijak dan tidak terburu-buru.Harus betul-betul dikendalikan dengan terukur dulu, bersabar," kata Dicky.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Apakah Boleh Lepas Masker Saat di Dalam Ruangan? Ini Kata Satgas Covid"