Find Us On Social Media :

Begini Cara Gampang Supaya Kucing Tak Buang Air di Halaman Rumah

GridFame.id - Selain tingkah laku yang lucu dan menggemaskan, kucing juga bisa bersikap tidak menyenangkan.

Salah satunya adalah kucing buang air kecil atau besar di halaman atau taman rumah.

Biasanya, kucing liar lebih cenderung melakukan hal ini karena mereka tidak terbiasa dengan membuang kotorannya di kotak pasir.

Jika seperti itu, dilansir Country Living, Selasa (26/4/2022) ada beberapa cara untuk menangkal kucing liar agar tidak membuang kotoran atau urine di halaman rumah, seperti berikut ini.

1. Penolak bau

Kucing terkenal suka menjelajahi halaman, mencari tempat untuk meninggalkan jejak ketika pemilik rumah tidak melihat.

Salah satu cara alami untuk menghentikan mereka meninggalkan endapan di halaman adalah dengan menyebarkan aroma yang tidak mereka sukai.

Kucing sangat sensitif terhadap penciuman sehingga aroma yang kuat seperti lavender, peppermint, atau kayu manis sangat bagus untuk menjauhkan mereka.

Pilih salah satu aroma tersebut, campur dengan air dan semprotkan di sekitar taman.

Baca Juga: Ternyata Kucing Liar Masuk Rumah Bisa Jadi Pertanda Baik, Menurut Islam Bisa Datangkan Rezeki!

Meskipun ini hanya pilihan jangka pendek, namun hemat biaya dan tidak beracun.

2. Kulit jeruk