GridFame.id- Cara mencegah Omiron BA.4 dan BA.5 yang sudah sampai dan menyebar di Indonesia.
Kita tahu beberapa waktu lalu, Kementerian Kesehatan (Kemkes) mengonfirmasi kasus Omicron BA.4 dan BA.5 di Bali dan Jakarta.
Penyebaran Omiron BA.4 dan BA.5 juga sempat menyumbang kembali peningkatan kasus Covid di Indonesia.
Dari pemaparan yang ada sebagian besar penderita positif Covid-19 di Bali dan Jakarta tidak bergejala dan merasakan gejala ringan.
Sementara pasien yang lain juga ada yang mengalami gejala-gejala tahap sedang.
Status pasien yang terkonfirmasi Omicron BA.4 dan BA.5 adalah mereka yang telah menerima vaksin dosis lengkap, booster bahkan sudah menerima dosis empat.
Melihat adanya hal tersebut, kita harus tetap mewaspadai penyebaran Omicron BA.4 dan BA.5 saat ini.
Selain menjaga kesehatan, bagaimana cara mencegah Omicron BA.4 dan BA.5 yang sumbang kasus Covid kembali di Indonesia?
Peneliti dari FKKMK Universitas Gadjah Mada (UGM), dr. Gunadi menerangkan mengenai upaya dalam pencegahan Omicron BA.4 dan BA.5.
Baca Juga: Alarm Masyarakat Indonesia Ini Kelompok yang Rentan Terinfeksi BA.4 dan BA.5
Menurutnya untuk melakukan antisipasi terhadap penyabaran Omicron BA.4 dan BA.5 mengimbau kepada masyarakat untuk segera melakukan booster.