"Biasanya aku bisa tegak, punya kekuatan tapi saat (sibuk) aku ngerasa gak sekuat saat aku sendiri," ucap Nafa.
"Tuhan kasih itu (free will), kehendak bebas, kamu mau bertahan atau kamu mau lanjut. Kalau mau lanjut hayuk, lu akan tetap mendapatkan suka cita, lu akan tetap mendapatkan damai sejahtera even itu duri nusuk hati lu," kata Nafa.
"Aku itu sedang di level berikutnya dalam perjuangan aku, tapi pas waktu itu aku kalah di situ (kesibukan). Bisa banget menang, tapi aku membiarkan diri aku kalah," tandasnya.
Meski perjuangannya berakhir sia-sia, Nafa tetap mensyukuri keputusannya berpisah dengan Zack Lee.
Keduanya resmi bercerai 2017 lalu dan sampai saat ini masih menjalin hubungan baik.
Sama-sama belum memiliki pasangan, Zack dan Nafa juga kerap didoakan rujuk demi putri semata wayang mereka, Mikha.