Gridfame.id - Lobak sering banget ditemukan di pasar.
Jenis umbi-umbian ini memang sangat mirip dengan wortel.
Ukurannya saja yang lebih besar dari wortel.
Bukan cuma lobak yang kaya manfaat, daunnya juga tidak kalah berkhasiat bagi kesehatan.
Daun lobak mengandung protein, karbohidrat, kalsium, vitamin B-1, vitamin A, vitamin C, fosfor, dan zat besi yang dapat menyehatkan tubuh dan mengobati penyakit.
Cukup petik daun lobak lalu olah seperti ini, anda akan takjub dengan perubahan luar biasanya.
Tidak percaya?
Mari kita simak bersama ulasan lengkap berikut ini.
Jangan sampai anda menyesal telat tahu!
Manfaat Daun Lobak
Melansir dari stylecaraze.com berikut manfaat daun lobak untuk kesehatan, diantaranya:
1. Meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah kelelahan
Kandungan zat besi yang tinggi dari daun lobak dapat mencencegah kelelahan.
Sebab, daun lobak kaya akan mineral seperti zat besi dan fosfor yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh.
Lobak juga mengandung mineral penting lainnya seperti vitamin C, vitamin A, tiamin, yang dapat membantu memerangi kelelahan.
Orang yang kekurangan darah atau anemia dapat mengonsumsi daun lobak karena zat besi di daun akan meringankan kondisi tersebut.
2. Membantu Mengobati Rematik
Rematik mungkin salah satu penyakit paling sering diderita orangtua.
Rematik dapat membuat sendi lutut membengkak dan menyebabkan rasa sakit.
Untuk pemakaiannya Saselovers bisa gunaka ekstrak daun lobak dicampur dengan sedikit air dan haluskan dengan ulekan agar menjadi pasta.
Pasta ini bisa dioleskan ke sendi lutut atau bagian lain yang terkena rematik.
Gunakan pasta ini secara teratur, karena dapat membantu meringankan rasa sakit dan mengurangi pembengkakan.
3. Membantu mencegah diabetes
Daun lobak memiliki banyak sifat yang membantu Saselovers yang menderita diabetes untuk mengurangi kadar gula darah.
Oleh karena itu daun lobak merupakan makanan yang harus anda konsumsi untuk mencegah diabetes.
4. Detoksifikasi
Antioksidan yang terkandung di dalam daun lobak dapat mempermudah mengeluarkan racun dalam tubuh.
Daun lobak juga memiliki sifat antimikroba dan antibakteri dapat membantu dalam mendetoksifikasi tubuh dan melancarkan sirkulasi darah.
Manfaat Makan Lobak Mentah
Melansir dari food.ndtv.com berikut ini beberapa manfaat lobak bagi kesehatan tubuh, diantaranya:
1. Meningkatkan sel darah merah
Lobak diketahui memperbaiki kerusakan sel darah merah dan dalam proses itu juga dapat meningkatkan pasokan oksigen ke sel darah.
2. Memperlancar pencernaan
Pencernaan kamu bermasalah?
Sistem pencernaan adalah salah satu sistem penting di dalam tubuh manusia loh.
Maka penting konsumsi lobak.
Lobak mengandung serat yang sangat tinggi,bila anda mengonsumsinya sebagai salad harian dapat memperlancar pencernaan, mengatur reproduksi empedu, dan dapat melindungi hati.
3. Menjaga kesehatan jantung
Makanan adalah hal paling utama yang bisa menjaga kesehatan kita.
Selain mengkonsumsi makanan sehat, kita juga perlu melakukan pola hidup sehat agar terhindar dari berbagai macam penyakit termasuk penyakit jantung.
Makan makanan yang mengandung kolesterol bisa menyebabkan penyumbatan pembuluh darah dan dapat berujung pada serangan jantung.
Lobak merupakan sumber vitamin C, asam folat, dan flavonoid, dan anthocyanin yang baik untuk menjaga hati agar berfungsi dengan baik dan mengurangi risiko penyakit jantung.
4. Kontrol tekanan darah
Lobak juga mengandung kalium yang dapat membantu menurunkan tekanan darah dan menjaga aliran darah, terutama jika anda menderita hipertensi.
5. Meningkatkan kekebalan tubuh
Lobak mengandung vitamin C yang tinggi.
Lobak dapat melindungi tubuh anda dari flu, batuk, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mencegah radikal bebas yang berbahaya, peradangan dan penuaan dini bila anda mengonsumsinya secara teratur.
Artikel telah ditayangkan di sajiansedap dengan judul, Kerap Dibuang Percuma, Siapa Sangka Konsumsi Rutin Daun Lobak Teruji Membawa Manfaat Luar Biasa ini Pada Tubuh, Salah Satunya Cegah Rematik