Find Us On Social Media :

Tak Sengaja Tambah Cuka Saat Akan Merebus Telur, Wanita Ini Kaget Melihat Hasilnya Setelah Matang, Gak Nyangka Banget

cuma modal tambahkan cuka saat merebus telur bisa berikan khasiat luar biasa

Gridfame.id - Setiap ibu rumah tangga tentu akan beli telur sebagai bahan masakan.

Harga telur juga terbilang murah meriah banget.

Penyajian telur pun beragam, sudah tak terhitung berapa banyak resep yang melibatkan telur di dalamnya.

Namun, meski ada banyak cara penyajian telur, telur rebus menjadi hidangan telur yang paling umum ditemui.

Cukup dengan direbus dalam air selama beberapa waktu, kita bisa merasakan kelezatan dari telur.

Coba deh sekali-kali anda tambahkan cuka di saat merebus telur.

Anda akan takjub dengan perubahan luar biasa yang terjadi.

Tidak percaya?

Mari kita simak ulasan lengkap bersama.

Baca Juga: 'Salah Nyari Istri' Bak Telur di Ujung Tanduk Nathalie Holscher Kabur dari Rumah, Sule Bongkar Borok Paling Pahit Selama Menikah! Keluarga Ibu Tiri Puti Delina Turun Tangan: Berantem

Cara Membuat Telur Rebus Mudah Dikupas

Dilansir dari mashed.com, diketahui bahwa menambahkan sedikit cuka (sekitar 1 sendok makan untuk setiap 4 gelas air) membantu memecah cangkang telur degan mudah.

Alasan mengapa cuka bekerja dengan baik pada kulit telur adalah karena asam anorganik yang memecah sebagian kulit telur, dan dengan demikian, membuatnya lebih tipis, dan dengan demikian lebih mudah dikupas.

Saat menambahkan cuka sedikit ke dalam air mendidih, itu akan memecah sebagian cangkangnya yang sangat cocok untuk tujuan mengupas.

Caranya, hanya tambahkan cuka saat merebus telur seperti biasa.

Setelah itu telur rebus bisa Anda kupas dengan mudah setelahnya.

Selain itu, diketahui juga bahwa mencelupkan telur ke dalam air es segera setelah dimasak juga membantu beberapa orang.

Baca Juga: Jonathan Christie Dihadang Victor Axelsen Tunggal Putra Peringkat Satu Dunia, Mampukah Balaskan Kekalahan Ginting? Intip Jadwal Semifinal Malaysia Open 2022

Pengujian mengungkapkan bahwa tidak ada banyak perbedaan antara menggunakan telur segar atau yang lebih tua.

Serta proses perebusan saat memasukkan telur ke dalam air mendidih atau air yang masih dingin juga tidak mempengaruhi cuka yang memudahkan pengupasan telur.

Cara Mudah Mengupas Kulit Telur

1. Direndam air es

Setelah telur rebus matang, langsung pindahkan telur ke dalam air es.

Diamkan beberapa saat sebelum dikupas.

Setelah telur rebus sudah agak dingin, kita bisa mengupas kulitnya dengan mudah.

Baca Juga: Niatnya Biar Bersih, Mencuci Telur Sebelum Dimasak Malah Bisa Datangkan Efek Mengerikan Ini, Mending Stop Sebelum Menyesal

2. Dikocok-kocok dalam wadah

Ada cara lain jika telur rebus yang akan dikupas dalam jumlah banyak.

Caranya adalah, masukkan telur rebus ke dalam sebuah wadah yang cukup besar.

Isi dengan air kemudian tutup wadah tersebut.

Kocok-kocok wadah hingga kulit telur rebus terlihat sudah mengelupas.

Saat wadah dibuka, beberapa kulit telur pasti sudah terkelupas dengan sempurna.

Kalaupun ada yang belum terkelupas, kita tinggal mendorongnya dengan jari dan kulit telur akan lepas dengan mudah.

Baca Juga: Tanpa Pakai Produk Perawatan yang Mahal, Rambut Dijamin Gak akan Rontok dengan Deretan Buah Ini, Coba Deh!

3. Digulung pada permukaan datar

Cara terakhir untuk mengupas kulit telur rebus adalah dengan menggulungnya pada permukaan datar.

Letakkan telur rebus pada meja atau talenan.

Kemudian dorong dengan telapak tangan dengan gerakan maju dan mundur hingga kulit telur rebus retak hingga lepas.

Kita tinggal mengupas sisa kulit telur rebus yang menempel dengan mudah.

Ingat, jangan terlalu ditekan atau telur rebus bisa hancur terbelah.

Baca Juga: 'Teddy yang Nyakitin Sule Aja Lu Terima' Waduh, Putri Delina Kena Skakmat! Ngaku Sulit Terima Kehadiran Nathalie Holscher, Netizen Ungkit Kedekatan Adik Rizky Febian dengan Teddy Pardiyana

Artikel ini telah tayang di mashed.com dengan judul The Secret Ingredient That Makes Hard-Boiled Eggs Easier To Peel