Find Us On Social Media :

Resep Risol Margo Viral Margo Stefy Bak Artis Baru Miliki Jutaan Penggemar, Fakta Sang TikTokers Tengah Berjuang Lawan Sakit! Waspada Gejala Umumnya Lebih Parah, Kenali Ciri Diabetes di Usia Muda

Resep risol Margo viral, kenal lebih dekat dengan Margo Stefy ternyata pejuang diabetes kenali ciri penyakitnya di usia muda

GridFame.id - Resep risol Margo viral di sosial media TikTok, siapa Margo Stefy? namanya kini mulai dikenal di jagat maya ternyata sang TikTokers sedang berjuang lawan diabetes di usia muda.

Berkaca dari Margo penyakit tersebut yang bisa menyerang anak muda, kenali ciri-cirinya.

Diketahui dari akun instagram yang diduga milik Margo Stefy, dalam highlight terlihat bagaimana perjuangannya melawan diabetes di usia muda.

Margo dikabarkan harus suntik insulin sebelum makan.

Penyakit Diabetes tidak hanya menyerang orang-orang berusia lanjut tetapi juga anak muda.

Untuk itu harus waspada, beberapa orang tidak mengetahui bahwa mereka memilikinya.

Sampai mereka mendapatkan masalah dari kerusakan jangka panjang yang disebabkan oleh penyakit tersebut.

Pada diabetes tipe 1, gejala biasanya terjadi dengan cepat, dalam hitungan hari atau beberapa minggu.

Gejalanya umumnya juga lebih parah.

Baca Juga: Viral Risoles Margo di TikTok, Ini Resep Risoles Mayo yang Tak Kalah Enak dan Tips Supaya Kulitnya Tak Pecah Saat Digoreng

Berikut di antara ciri-ciri diabetes di usia muda:

1. Mudah lapar dan kelelahan

Tubuh kita akan mengubah makanan yang kita makan menjadi glukosa. Glukosa ini akan digunakan oleh sel-sel tubuh menjadi energi. Tetapi sel-sel tubuh membutuhkan insulin agar bisa menyerap glukosa, dikutip dari Tribunnews.

Jika tubuh tidak membuat cukup insulin, atau sel tidak lagi sensitif atau menolak kehadiran insulin, maka glukosa tidak dapat masuk ke dalamnya.

Akibatnya, sel kekurangan energi. Inilah yang bisa membuat Kamu akan terus merasa lapar dan juga kelelahan karena makananmu tidak bisa diserap menjadi energi.

2. Sering haus dan banyak kencing

Kadar gula yang tinggi akan membuat tubuh mudah menjadi lebih haus. Rata-rata orang biasanya harus buang air kecil antara empat hingga tujuh kali dalam 24 jam.

Tetapi penderita diabetes mungkin buang air kecil lebih banyak. Mengapa? Normalnya, tubuh akan menyerap kembali glukosa saat melewati ginjal.

Pada kondisi diabetes di mana kadar gula darah tinggi, ginjal tidak mungkin menyerap kembali semuanya, sehingga tubuh membuat lebih banyak urine, dan proses ini membutuhkan cairan. Hasilnya: kamu lebih mudah haus dan banyak kencing.

Baca Juga: Gak Cuma Baik untuk Diabetes, Kurma Ternyata Masuk ke Daftar Makanan untuk Penderita DBD, Begini Cara Konsumsinya!

Semakin banyak minum, kencing juga menjadi semakin sering.

3. Mulut kering dan kulit gatal

Karena tubuh kamu menggunakan banyak cairan untuk buang air kecil, kelembapan kulit berkurang. Kamu bisa mengalami dehidrasi, dan mulut mungkin terasa kering. Kulit kering bisa memicu rasa gatal.

4. Penglihatan kabur

Perubahan kadar cairan dalam tubuh bisa membuat lensa mata membengkak. Selain mengubah bentuk, hal ini juga menyebabkan lensa menjadi tidak fokus sehingga penglihatan kabur.

5. Infeksi jamur

Baik pria dan wanita, bisa mengalami gejala diabetes di atas. Hanya saja pada wanita, ada tambahan gejala yaitu infeksi jamur terutama di vagina. Jamur sangat menyukai gula. Ketika kadar gula dalam tubuh meningkat, maka jamur menjadi mudah berkembang.

Selain di vagina yang menyebabkan keputihan, infeksi jamur dapat tumbuh di setiap lipatan kulit yang hangat dan lembab, termasuk di antara jari tangan dan kaki, di bawah payudara, atau di dalam atau di sekitar organ seks.

6. Luka lama sembuh

Baca Juga: Gak Cuma Baik untuk Diabetes, Kurma Ternyata Masuk ke Daftar Makanan untuk Penderita DBD, Begini Cara Konsumsinya!

Luka yang sulit kering atau lama sembuh adalah ciri-ciri diabetes lainnya.

Seiring waktu, gula darah yang tinggi dapat mempengaruhi aliran darah dan menyebabkan kerusakan saraf yang membuat tubuh sulit untuk menyembuhkan luka.

Hal ini bisa diperparah karena penderita diabetes sering tidak menyadari adanya luka di kaki akibat sarafnya tidak lagi bisa merasakan nyeri.

Efek Samping Suntik Insulin

Terapi insulin menjadi salah satu metode pengobatan untuk mengatasi diabetes. Insulin merupakan hormon yang membantu mengatur jumlah gula dalam darah atau glukosa. Untuk mengatur keseimbangan glukosa darah, insulin bekerjasama dengan glukagon alias hormon yang bekerja dengan cara yang berlawanan.

Tubuh menggunakan insulin dan glukagon untuk memastikan bahwa kadar gula darah tidak menjadi terlalu tinggi atau rendah sehingga sel menerima cukup glukosa untuk digunakan sebagai energi.

Ketika gula darah terlalu rendah, pankreas mengeluarkan glukagon yang menyebabkan hati melepaskan glukosa ke dalam aliran darah. Namun, tubuh penderita diabetes tidak bisa menghasilkan insulin atau insulin yang dimiliki tidak bisa bekerja efektif untuk membantu menjaga keseimbangan kadar gula darah.

Sayangnya, terapi insulin bisa mengakibatkab berbagai efek samping seperti: kenaikan berat badan, muncul ruam, benjolan, atau pembengkakan di tempat suntikan, kecemasan atau depresi, batuk saat menggunakan insulin inhalasi.

Suntikan insulin juga bisa menyebabkan sel-sel tubuh menyerap lebih banyak glukosa dalam darahatau dikenal dengan istilah hipoglikemia. Hal ini bisa menyebabkan gula darah turun secara berlebihan. Gula darah yang terlalu rendah bisa mengakibatkan hal-hal berikut: pusing, kesulitan berbicara, kelelahan, kebingungan, kulit pucat, berkeringat, otot-otot berkedut, kejang dan hilang kesadaran, dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Bukan Karena Kurang Makan, Sering Merasa Lapar Bisa Jadi Tubuh Sudah Terkena Diabetes, Waspada!

Margo Stefy TikTokers yang Terkenal karena Resep Risol Margo

Risol Margo tengah viral di TikTok, hal ini membuat para 'penjelajah' sosial media berbondong-bondong mempraktekan resep Margo Stefy.

Nama Margo Stefy pun semakin dikenal di jagat maya.

Resep risol Margo miliknya pun menjadi favorit netizen,"Suka lewat fyp, saking penasarannya risol neng @margostefy jadi bikin kalau beli gak mungkin jauh bet tapi rasanya notbad lah ya," tutur salah satu netizen yang direpost Margo Stefy di akun stories instagram miliknya dikutip tim GridFame.id, Jumat (15/7/2022).

"Demi risol Margo BM banget akhirnya kesampean juga," tulis netizen lainnya yang juga direpost Margo di akun stories.

Akun instagram Margo Stefy sendiri sudah memiliki pengikut atau followers lebih dari 87 ribu.

Sementara bila mengutip dari akun instagramnya, terdapat informasi akun TikTok milik Margo menembus angka 2,5 juta followers.

Dalam akun instagran milik Margo, ia kerap membagikan aktivitas sehari-harinya, perjuangannya sebagai penderita diabetes pun dibagikan di sosial media miliknya itu.

Kolom komentar akun instagramnya selalu banjir pujian dari netizen.

Kini Margo Stefy bak artis pendatang baru di jagat maya.

Baca Juga: Pengidap Diabetes Juga Berhak Sembuh, Coba Kunyah Daun yang Sering Jadi Lalapan ini Setiap Hari, Jangan Kaget Kalau Efeknya Lebih Manjur dari Obat!