Find Us On Social Media :

Auto jadi Langganan! Ini 5 Rekomendasi Wisata Kuliner Malang Murah Meriah Harga Mulai dari 5 Ribu dengan Lokasi Strategis

Rekomendasi makanan murah meriah di Malamg start from 5 ribu rupiah

GridFame.id - Wisata kuliner di kota Malang adalah momen yang tak seharusnya dilewatkan.

Wisata kuliner di kota Malang juga akan memberikan kesan tersendiri bagi wisatawan.

Ada banyak lokasi wisata kuliner di kota Malang yang wajib dikunjungi.

Seperti diketahui, Malang merupakan salah satu kota tujuan wisata masyarakat Indonesia bahkan mancanegara.

Ada banyak lokasi instagramable lengkap dengan pemandangan alam indah yang bisa dikunjungi di Malang.

Ada juga wisata edukasi yang bisa jadi sarana menghabiskan waktu liburan bersama anak-anak.

Tentunya yang tak boleh ketinggalan adalah mencicipi berbagai makanan khas kota yang dikenal dengan apelnya itu.

Tak akan menguras kantong, deretan makanan murah meriah ini dijamin bikin kenyang tapi tetap hemat.

Yuk simak 5 rekomendasi makanan murah di Malang berikut ini.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Kafe Rooftop Hits dan Instagramable di Jakarta Pusat dengan Harga Pas di Kantong, Cocok Banget Dikunjungi Bareng Pasangan Atau Keluarga di Akhir Pekan

Malang merupakan salah satu kota di Jawa Timur yang memiliki banyak Perguruan Tinggi, baik negeri maupun swasta.

Kota ini kerap menjadi incaran kalangan muda untuk melanjutkan pendidikan mereka ke jenjang kuliah.

Salah satu hal yang menjadi pertimbangan sebuah kota dijadikan tempat tujuan studi adalah biaya hidup.

Malang yang dijuduki sebagai kota Apel ini menyimpan segudang kuliner murah yang bersahabat dengan kantong mahasiswa.

Bahkan beberapa kuliner murah di Malang juga kerap menjadi tujuan pelancong untuk menghilangkan rasa laparnya.

Lantas, tempat makan mana saja yang terkenal murah di Malang?

1. Nasi Lengko Belakang UB

Nasi Lengko Belakang Universitas Brawijaya (UB) merupakan kuliner legenda yang terkenal murahnya.

Tempat makan ini beralamat di Jalan MT Haryono Gang 19, tepatnya di pintu keluar kampus UB bagian Timur dekat gedung UKM UB.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Hotel di Bali dan NTT yang Masuk Daftar 100 Hotel Terbaik Dunia Tahun 2022, Sering jadi Langganan Artis Sekelas Nagita Slavina Hingga Pejabat Negara

Nasi Lengko Belakang UB sudah berdiri sejak 1999 dan menjadi tempat makan andalan mahasiswa Kampus Biru.

Nasi lengko merupakan nasi dengan taburan tahu, timun, kubis, kerupuk asinan, dan bumbu kacang.

Dilansir dari Kompas.com (3/9/2019), tempat makan ini terkenal dengan cita rasa menu khas Tegal yang murah meriah dengan porsi cukup banyak. 

Harga satu porsi nasi lengko di sini tak lebih dari Rp 10.000.

Pembeli juga dapat menambahkan lauk lainnya, seperti telur dadar, ayam goreng, dan gorengan.

2. Ayam Goreng Nelongso

Tempat makan murah selanjutnya adalah Ayam Goreng Nelongso, tempat makan ini membuka sejumlah cabang di beberapa kota, salah satunya Malang tepatnya di Jalan Suhat (Soekarno-Hatta) dan Sigura-gura.

Sesuai namanya, tempat makan ini menyediakan menu ayam goreng lengkap dengan lalapan dan sambal serta nasi hangat. Selain ayam, terdapat juga ikan dan bebek hingga sayur.

Harga satu porsi ayam nelongso dan nasi dibanderol dengan harga Rp 5.000 saja, tak heran jika tempat ini buka 24 jam dan menjadi andalan mahasiswa di Malang.

Baca Juga: Daftar Harga Tiket Jakarta-Solo dan Jakarta Malang Terbaru 2022

3. Warung Citra Bu Dewi

Kuliner murah di Malang lainnya adalah Warung Citra Bu Dewi. Tempat makan ini berlokasi di Jalan Kerto Raharjo No 100.

Warung Citra Bu Dewi menyediakan masakan khas rumahan, seperti lalapan jamur krispi, tahu dan tempe krispi, ayam serundeng, terong balado dan lain-lain.

Adapun menu andalan di tempat akan ini adalah ayam jingkrak yang dimasak dengan bumbu rempah dan daun kemangi.

Harga satu porsi nasi jingkrak ini hanya Rp 9.000. Sementara satu porsi nasi sayur di Warung Citra Bu Dewi hanya merogoh kocek Rp 5.000.

4. D'keprek

Dilansir dari @warung_dkeprek (21/7/2022), tempat makan ini memiliki empat cabang yang tersebar di daerah Malang, di antaranya:

Baca Juga: Intip Tips Liburan Murah ke Wisata Bromo Malang Jawa Timur Bareng Keluarga dan Saudara

Seperti namanya, D'keprek menyuguhkan menu ayam keprek dengan level kepedasan yang bisa disesuaikan.

Selain ayam keprek, terdapat juga telur dadar keprek, mie keprek, tahu dan tempe keprek.

D'Keprek menamai level kepedasannya dengan IPK, mulai dari IPK 0.00 yaitu tanpa cabe hingga yang level terpedas IPK 4,5 sebanyak 20 cabe.

Harga menu makanan di tempat ini juga terbilang murah, yakni berkisar antara Rp 8.000 - Rp 14.000 saja.

5. Kober Mie Setan

Kober Mie Setan merupakan tempat makan murah meriah yang tersebar di beberapa kota, salah satunya Malang yakni di Jalan Suhat (Soekarno-hatta).

Menu mi di tempat makan ini disajikan dengan tingkat kepedasan sesuai permintaan pembeli. Level kepedasannya mulai dari 0 - 5.

Dilansir dari laman @koberbar (21/7/2022), tempat makan ini juga menyediakan menu lainnya seperti nasi goreng, dimsum, sushi, ice coffee, dan frappe.

Harga satu porsi menu mie di Kober Mie Setan dibanderol dengan harga Rp 9.000 per porsi.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Keluarga Paling Hits dan Instagramable di Malang, Cocok Dikunjungi Bareng Anak dengan Harga Tiket Super Murah di Liburan Sekolah

 

Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di Kompas.com dengan Judul "Tempat Makan di Malang yang Murah, Harga Mulai dari Rp 5.000"