Find Us On Social Media :

Tiap Hari Masak Tapi Gak Tahu, Cuma Pakai Bahan Ini Bisa Bikin Bau Amis Di Tangan Langsung Minggat, Coba dan Buktikan Sendiri

Bau amis di tangan bisa hilang dengan menggunakan bahan ini.

Cara Menghilangkan Bau Amis Di Tangan

Cara menghilangkan bau amis ikan di tangan ini dijamin ampuh karena direkomendasikan oleh koki makanan laut (seafood) dan penjual ikan.

Dilansir dari Good Housekeeping, berikut ini cara menghilangkan bau amis ikan di tangan.

1. Gunakan pasta gigi

Cara menghilangkan bau amis ikan di tangan yang pertama adalah menggosok tangan menggunakan sedikit pasta gigi.

Trik ini direkomendasikan oleh ahli restoran seafood.

Pastikan Anda menggosok bagian telapak dan punggung tangan sebelum membilasnya dengan air hangat.

2. Gunakan air dingin terlebih dahulu

CJ Jackson, CEO Sekolah Pelatihan Makanan Laut Billingsgate, sangat yakin bahwa hanya air dan sabun yang kita butuhkan untuk menghilangkan bau amis.

Air dingin bisa menghilangkan sisa-sisa aroma ikan atau sisik dari tangan.

Setelah menyelesaikan tahap air dingin, cuci tangan dengan air sabun hangat.