Find Us On Social Media :

Menentang Keras Keinginan Kak Seto Lindungi Anak-anak Ferdy Sambo, Arist Merdeka Sirait Ketua KPAI Geram, Sentil Soal Rasa 'Kemanusiaan' Putri Candrawathi: Jangan Jadikan Anak Tameng

arist sirait merdeka tentang keras usulan kak seto soal keluarga sambo

“Sementara masyarakat tau kalau keluarga Ferdy Sambo ini adalah keluarga yang besar, utuh, dan bisa melindungi anak. Jika itu masih ada, maka anak mereka bisa di take-over oleh keluarga, ada pamannya, tulangnya, bibinya,” jelasnya.

“Jadi strategi yang dipakai Kak Seto itu salah dan juga mengada-ngada,” ungkap Arist Merdeka Sirait.

Kemudian, Arist membandingkan adanya perlakuan yang berbeda untuk tahanan yang juga memiliki anak.

Namun tak mendapatkan perlakuan se-istimewa Putri Chandrawati.

“Nah kita juga sedang berjuang untuk mengatasi kasus Ibu yang contohnya terkena kasus ITE dan lainnya, namun tetap harus di tahan di penjara dan membawa anak. Hari ini saja, ada 48 ibu yang membawa anaknya dalam sel tahanan, itu kan enggak baik untuk perkembangan anak,” sambungnya.

Kemudian Arist Merdeka Sirait juga menyentil alasan ‘kemanusiaan’ yang membuat Putri Chandrawati tak jadi di tahan.

Kemudian, ia juga meminta jangan menjadikan anak sebagai tameng agar meringankan beban ancaman.

“Jadi menurut saya, jangan jadikan anak sebagai tameng untuk meringankan beban ancaman,” ujarnya.

Ia juga meminta agar kasus ini bisa selesai dan jangan didramatisir dengan adanya skenario baru.

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Arist Merdeka Sirait Geram Anak Jadi Tameng PC, Sentil LPAI: Kak Seto Salah dan Mengada-ngada

Baca Juga: Bukan Demi Uang, Ini Alasan Kak Seto Sampai Gencar Minta Perlindungan Khusus Untuk Anak Ferdy Sambo Hingga Dibuatkan Sel Istimewa Untuk Putri Candrawathi, Akui Merasa Prihatin: Perundungan Membuat Anak-anak Stres