Cara bayar PDAM online via Shopee
1. Buka aplikasi Shopee di ponsel, pastikan telah login menggunakan akun Anda.
2. Pada halaman awal aplikasi klik menu “Pulsa, Tagihan & Tiket”.
3. Setelah itu, pilih menu “PDAM”.
4. Masukkan data kota atau kabupaten tempat Anda terdaftar sebagai pelanggan PDAM.
5. Masukkan pula nomor pelanggan atau ID pelanggan PDAM milik Anda, lalu klik opsi “Lanjutnkan”.
6. Bila nominal tagihan telah muncul, Anda bisa melakukan pembayaran PDAM dengan memilih metode yang tersedia di Shopee.
7. Untuk bayar PDAM online via Shopee, caranya bisa dilakukan lewat transfer ke Virtual Account bank BCA, BRI, MANDIRI dan BNI. Atau, bisa juga lewat dompet digital ShopeePay.
8. Selesaikan pembayaran sesuai instruksi dari metode yang dipilih.
9. Kemudian, pembayaran tersebut akan diverifikasi.
Proses verifikasi pembayaran PDAM tersebut umumnya membutuhkan waktu hingga maksimal 1x24 jam hari kerja.