Find Us On Social Media :

Tanggal Berapa Jatuh Tempo Tagihan Shopee Paylater? Ini Risikonya Bila Telat Bayar Satu Hari

Tanggal jatuh tempo tagihan Shopee Paylater, ini risiko yang terjadi bila telat bayar satu hari

Dikutip dari laman resmi Shopee, dalam sistem penagihan Shopee Paylater, rincian tagihan akan muncul setiap:

Tanggal 25: Perlu dibayar paling lambat tanggal 5 setiap bulannya.

Tanggal 1: Perlu dibayar paling lambat tanggal 11 setiap bulannya.

Tanggal 15: Perlu dibayar paling lambat tanggal 25 setiap bulannya.

Tagihan akan dikirimkan kepada pengguna 10 hari sebelum tanggal jatuh tempo.

Adapun rincian tagihan mencakup pesanan yang sudah dalam status Selesai (termasuk pengembalian dana) dari tanggal 25 bulan sebelumnya hingga tanggal 24 bulan ini.

Misalnya, transaksi yang dibuat antara tanggal 25 Maret - 24 April akan muncul di tagihan pada 25 April dan perlu dibayar paling lambat 5 Mei.

Risiko tidak membayar Shopee Paylater

Dalam sistem penagihan Shopee Paylater, ada ketentuan mengenai risiko tidak membayar Shopee Paylater atau jika telat melakukan pembayaran.

Jika terlambat melakukan pembayaran tagihan Shopee Paylater, maka akan dilakukan pembatasan penggunaan Voucher Shopee dan akses fungsi di aplikasi Shopee pengguna bersangkutan.

Selain itu, keterlambatan pembayaran dapat memengaruhi peringkat kredit pengguna di SLIK OJK (Sistem Layanan Informasi Keuangan Otoritas Jasa Keuangan).