GridFame.id - Simak besaran komisi keuntungan untuk Shopee Affiliate.
Simak juga perhitungan pajaknya ya!
Jangan sampai keliru!
Kini Shopee Affiliates tengah jadi salah satu solusi untuk mendapatkan uang.
Shopee Affiliates Program memungkinkan para pengguna media sosial untuk mempromosikan produk-produk Shopee melalui akun media sosialnya dan mendapatkan untung.
Shopee membebaskan orang-orang untuk berkreasi dalam membuat konten selama produk-produk yang dipromosikan memenuhi syarat dan ketentuan Shopee.
Bagi Anda yang ikut berpartisipasi dalam program Shopee Affiliate, maka akan mendapatkan komisi.
Perhitungan Komisi Keuntungan Shopee Affiliate
Dilansir laman Shopee, komisi untuk bulan yang ditentukan harus dihitung sebagai Nilai Pembelian Selesai Bersih dikalikan dengan Tarif Komisi.
Komisi akan dibayarkan oleh Shopee kepada partisipan melalui transfer bank ke rekening bank terdaftar milik partisipan.
Untuk menghindari keraguan, untuk pembayaran di bawah Rp 1 juta, pembayaran akan dilakukan melalui akun ShopeePay Partner.
Ketentuannya, komisi yang terutang kepada partisipan harus ditambahkan ke saldo akun partisipan setiap minggu.
Baca Juga: Simak Cara Menaikkan Limit Shopee Paylater Tanpa Belanja, Apa Bisa?