Find Us On Social Media :

Tak Perlu Salah Masukkan PIN Lagi! Transaksi Shopeepay Lebih Cepat Pakai Sidik Jari dan Pengenal Wajah, Begini Caranya

Cara pakai sidik jari dan pengenal wajah di Shopee

GridFame.id - Sebagai salah satu aplikasi belanja online terbesar di Indonesia, Shopee tak ada habisnya membuat penggunanya girang.

Di dalam Shopee terdapat Shopeepay yang menjadi mata uang elektroniknya.

ShopeePay juga kerap disebut sebagai salah satu dompet digital Shopee.

Di mana pengguna dapat menyimpan saldo untuk segala jenis transaksi.

Baik transaksi bentuk layanan di aplikasi Shopee maupun aplikasi lainnya. Pengguna Shopee yang menggunakan ShopeePay juga akan merasakan transaksi yang semakin mudah dan juga cepat. Dengan menggunakan ShopeePay, maka Anda bisa mendapatkan lebih banyak promo yang menarik dari Shopee.

ShopeePay bisa menjadi cara yang bisa diandalkan untuk mengerem keinginan belanja online yang mungkin cukup tinggi.

Tak cukup sampai situ saja, Shopee juga memberikan kemudahan lain untuk penggunanya.

Pasalnya untuk melakukan transaksi, pengguna tak perlu lagi takut salah memasukkan angka PIN.

Pengguna bisa menggunakan fitur sidik jari dan pengenal wajah, loh.

Baca Juga: Apa Shopee Paylater Bisa Diuangkan? Jangan Sampai Kena Sanksi!

Cara Mengaktifkan Fitur Autentikasi Sidik Jari/Touch ID.

Anda dapat menggunakan fitur Sidik Jari atau Pengenal Wajah (Face ID) di handphone Anda untuk memverifikasi ShopeePay.

Dengan fitur ini, Anda dapat melakukan transaksi di ShopeePay tanpa perlu memasukkan PIN ShopeePay.