Find Us On Social Media :

Berikut Cara Beli Tiket Kereta Api Untuk Libur Nataru 2023 hingga Syaratnya

Ilustrasi tiket kereta api untuk Nataru 2023

 

GridFame.id – Simak cara beli tiket kereta api untuk libur nataru 2023 simak syarat terbarunya.

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengumumkan bahwa tiket kereta api (KA) untuk keberangkatan periode libur Nataru periode 2022/2023.

Adapun masa angkutan libur Nataru 2023 terhitung miulai 22 Desember hingga 8 Januari 2023.

Sementara itu pemesanan atau pembelian tiket KAI sudah dimulai karena menyesuaikan aturan yakni 45 hari sebelum jadwal keberangkatan atau H-45.

“Jika mengacu pada ketentuan pemesanan tiket mulai H-45, maka mulai 17 Nobember masyarakat sudah dapat melakukan pembelian tiket KA untuk keberangkatan hingga 1 Januari 2023,” jelas Kepala Humas PT KAI Daop 1 Eva Chairunissa seperti dikutip GridFame.id .

Dirinya menyebut jumlah tiket KA yang terjual pada Nataru 2023 sebanayak 53.500 tiket hingga 17 November 2022.

“Tiket-tiket tersebut untuk periode keberangkatan 22 Desember hingga 1 Januari 2023,” sambungnya.

Adapun beberapa tujuan favorit penumpang diantaranya; Yogyakarta, Solo, Semarang, Purwokerto, Surabaya, Malang Cirebon dan Tegal.

Meski demikian masyarakat yang ingin melakukan perjalanan menggunakan KA agar memenuhi persyaratan sesuai Surat Edaran Kemenhub Nomor 84 tahun 2022 yang berlaku mulai 30 Agustus 2022.

Lantas seperti apa syarat perjalanan terbaru dengan kereta api saat Nataru 2023?

Merujuk pada aturan yang berlaku, begini syarat perjalanan kereta api saat Nataru 2023:

Baca Juga: ETLE Sudah Berlaku di Beberapa Lokasi Saat Nataru Ini Cara Bayar Denda Jika Jadi Pelanggar Tilang Elektronik