Find Us On Social Media :

Berikut Jadwal Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023 Wajib Catat!

Libur nasional dan cuti bersama 2023

GridFame.id – Simak berikut jadwal libur Nasional dan Cuti Bersama 2023.

Daftar libur nasional 2022 sudah diumumkan pemerintah melalui SKB 3 Menteri.

Hari libur nasional itu digunakan untuk memperingati berbagai momentum penting selama tahun 2023.

SKB 3 Menteri terbaru memuat tanggal hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023.

Adapun surat keputusan bersama (SKB) diteken oleh Menag Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauzitah, dan MenPANRB Abdullah Azwae Anas.

Dikutip GridFame.id dari laman resmi KemenpanRB ditetapkan bahwa hari libur nasional berjumlah 16 hari.

Sedangkan untuk cuti bersama tabun 2023 ditetapkan selama 8 hari.

Sehingga total libur nasional dan cuti bersama tahun 2023 ini sebanyak 24 hari.

Berikut ini kami sampaikan secara detail daftar tanggal merah, libur nasional serta cuti bersama tahun 2023.

Hari Libur Nasional 2023:

1 Januari (Minggu), Tahun Baru 2023 Masehi

Baca Juga: 28 Februari 2022 Libur Isra Miraj, Cek Jadwal Lengkap Libur Nasional Tahun Ini

22 Januari (Minggu), Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili.

18 Februari (Sabtu), Isra Mikraj Nabi Muhammad Saw.

22 Maret (Rabu), Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1945.

7 April (Jum'at), Wafat Isa Al Masih.

22-23 April (Sabtu dan Minggu), Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah.

1 Mei (Senin), Hari Buruh Internasional.

18 Mei (Kamis), Kenaikan Isa Al Masih.

1 Juni (Kamis), Hari Lahir Pancasila.

4 Juni (Minggu), Hari Raya Waisak 2567 BE.

29 Juni (Kamis), Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah.

19 Juli (Rabu), Tahun Baru Islam 1445 Hijriah.

Baca Juga: Penderita Covid-19 Melonjak! Pemerintah Langsung Geser Hari Libur dan Hapus Cuti Natal 2021

17 Agustus (Kamis), Hari Kemerdekan Republik Indonesia.

28 September (Kamis), Maulid Nabi Muhammad Saw.

25 Desember (Senin), Hari Raya Natal.

Cuti Bersama 2023:

23 Januari (Senin), Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili.

23 Maret (Kamis), Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1945.

21, 24, 25, dan 26 April (Jum'at, Senin, Selasa dan Rabu), Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah.

2 Juni (Jum'at), Hari Raya Waisak.

26 Desember (Selasa), Hari Raya Natal.

Baca Juga: Update! Jadwal Libur Akhir Tahun 2022 Tingkat SD hingga SMA