Find Us On Social Media :

Banyak Keuntungan Termasuk Kebanjiran Promo Nataru, Simak Begini Cara Upgrade Shopeepay Plus

Cara upgrade Shopeepay Plus

GridFame.id - Apa itu Shopeepay Plus?

Banyak orang belum tahu ada fitur Shopeepay Plus di aplikasi Shopee.

Sebagai aplikasi belanja online terbesar di Indonesia, Shopee memang tak pernah gagal memanjakan penggunanya.

Baik pembeli maupun penjual mendapatkan banyak keuntungan dari Shopee.

Shopee memiliki Shopeepay sebagai metode pembayaran utamanya.

Shopeepay juga kerap disebut sebagai mata uang elektronik di Shopee.

Dengan menggunakan Shopeepay, pengguna bisa mendapatkan banyak promo menarik termasuk Gratis Ongkir Gratis ke seluruh Indonesia.

Tak cukup sampai di situ, keuntungan pengguna setia Shopeepay bisa bertambah jika meningkatkannya ke Shopeepay Plus.

Pengguna bisa transfer saldo dengan mudah, batas maksimal saldo lebih banyak hingga Rp 10 juta, serta mendapat banyak promo spesial khusus pengguna Shopeepay Plus.

Lalu bagaimana cara mengaktifkan fitur ini?

Simak langkah-langkah berikut ini.

Baca Juga: Anti Repot! Ini Cara Transfer OVO ke Shopeepay Dengan Mudah

Cara Upgrade ShopeePay Plus

Dilansir dari laman resmi shopee.co.id, berikut adalah langkah-langkah atau cara upgrade ShopeePay Plus yang bisa Anda ikuti:

1. Buka aplikasi Shopee. 2. Pilih ShopeePay yang ada di halaman utama Shopee 3. Klik banner upgrade ShopeePay Plus 4. Pilih “Upgrade Sekarang”. 5. Ambil foto bagian depan KTP/KITAS dan foto diri dengan KTP/KITAS.

6. Lakukan konfirmasi dan lengkapi rincian informasi sesuai data KTP/KITAS yang di-upload. 7. Konfirmasi jika informasi yang dimasukkan sudah sesuai, centang bagian Saya menyetujui syarat dan ketentuan untuk melanjutkan proses verifikasi. 8. Selanjutnya tunggu balasan dari Shopee untuk lakukan verifikasi, cek secara berkala baik di notifikasi maupun menu ShopeePay langsung.

Baca Juga: Dijamin Makin Laris di Harbolnas 12.12! Ini Cara Ikut Program Promo Shopeepay Lewat Aplikasi Shopee Partner