Find Us On Social Media :

Butuh Suntikan Dana Untuk Restock Barang? Begini Cara Mengajukan Pinjaman Modal Toko di Tokopedia

Tokopedia (Dok. Tokopedia)

GridFame.id -  Lagi kebanjiran orderan, tapi modal belum cukup untuk menutupi biaya produksi atau bingung cari dana untuk restock barang?

Tokopedia memiliki solusi terbaik untuk masalah penjual atau pemilik toko di aplikasi belanja online terbesar ini.

Modal Toko adalah fasilitas pinjaman modal yang diberikan kepada Penjual Tokopedia untuk mengembangkan usahanya.

Setelah melakukan registrasi dan aktivasi, Penjual dapat langsung melakukan penarikan pinjaman hingga Limit yang diberikan oleh Partner.

Selain itu juga penjual dapat memanfaatkan dana pinjaman tersebut untuk menambah kredit TopAds, atau menambah stok dan varian barang.

Saat ini Modal Toko baru tersedia untuk Penjual terpilih di Tokopedia.

Dana dari Modal Toko hanya bisa digunakan untuk melakukan penarikan dana.Modal Toko dapat digunakan selama Kredit Limit masih tersedia dengan minimum penarikan sebesar Rp 200.000,- (dua ratus ribu Rupiah) dan maksimum penarikan sebesar Rp 300.000.000,- (tiga ratus juta Rupiah).

Maksimum penarikan dibatasi oleh Kredit Limit yang diberikan oleh Partner.

Lalu bagaimana cara mengajukan pinjaman Modal Toko di Tokopedia?

Simak begini cara agar bisnis terus berkembang meski modal minim.

Baca Juga: Belum Terima Verifikasi Tiket Pesawat dari Tokopedia? Tenang Dulu, Ikuti Langkah yang Satu Ini!

Cara Mengajukan Pinjaman Modal di Toko yang Sudah Verifikasi

Dilansir dari laman resmi tokopedia.com, untuk status toko Regular Merchant/Power Merchant/Power Merchant Pro yang sudah melakukan KYC/Verifikasi Toko sebelumnya, begini cara mengajukan pinjaman modal: