GridFame.id - Sejak munculnya Gojek, membuat masyarakat menjadi terbantu.
Lantaran mereka yang membutuhkan uang tambahan atau penghasilan, bisa mendaftar menjadi driver gojek.
Ya, Driver Gojek salah satu pekerjaan yang kini banyak diminati.
Banyak masyarakat yang pengangguran akhirnya mendaftar menjadi driver gojek.
Bahkan, yang memiliki pekerjaan pun ada yang melamar menjadi driver Gojek untuk menambah pemasukkan.
Penghasilan driver Gojek sendiri terbilang cukup besar.
Untuk rinciannya silahkan anda bca disini soal penghasilan driver Gojek Segini Penghasilan yang Didapatkan Oleh Driver Gojek GoFood
Nah, sebelum anda melamar jadi driver gojek, pastikan ketahui dahulu apa saja syaratnya.
Berikut ini syarat-syarat menjadi driver gojek khususnya GoRide.
Baca Juga: Cara Aktifkan GoPaylater yang Sempat Dibekukan
Melansir dari gojek.com, ini dia syarat menjadi driver Gojek:
Mitra
- Warga negara Indonesia
- Umur minimum 18 tahun dan maksimum 65 tahun pada saat pendaftaran
Dokumen
- e-KTP Asli
- SIM C / D Asli (dalam masa berlaku)
- STNK dan SKPD Asli (pajak 5 tahunan dalam masa berlaku)
- SKCK Asli / Legalisir
- Rekening bank
Vehicle
- Batas maksimal umur kendaraan 8 tahun (dihitung dari tahun pendaftaran)
- Maksimal CC tidak boleh lebih dari sama dengan 250 cc
- Kendaraan 4 Tak
- Bukan kendaraan motor tipe Trail, Sport atau Touring
Berikut ini cara untuk mendaftar Gojek motor:
- Instal aplikasi GoPartner di Playstore
- Klik Daftar Jadi Mitra
- Masukkan Nomor Handphone yang akan digunakan
- Masukkan kode OTP yang dikirim melalui SMS
- Pilih Motor Driver
- Lengkapi seluruh informasi data diri Anda
- Unggah Foto Profil, KTP, SIM, STNK, SKCK, dan Rekening Bank Anda
- Data yang telah Anda submit akan diverifikasi.
- Setelah lolos verifikasi, ikuti langkah aktivasi yang diberikan melalui SMS.
- Pengambilan atribut (jaket & helm) dapat dilakukan di Kantor Gojek terdekat.
Baca Juga: Begini Cara Pakai Gopay Diary Untuk Tahu Riwayat Transaksi Setiap Bulan!