Find Us On Social Media :

Wah, Bisa Dapat Cashback Biaya Admin 100%! Begini Cara Melunasi Tagihan Kartu Kredit Pakai DANA

Promo bayar kartu kredit pakai DANA

GridFame.id - Pemilik Kartu Kredit harus tahu!

Simak informasi penting berikut ini.

Setiap pemegang Kartu Kredit tentunya perlu membayar tagihan sebelum waktu jatuh tempo.

Tanggal jatuh tempo adalah tanggal terakhir Anda harus melakukan pembayaran tagihan.

Untuk menghindari beban bunga dan denda keterlambatan pada pemakaian kartu kredit, lakukanlah pembayaran secara penuh sesuai tagihan dan sebelum jatuh tempo.

Apabila Anda melakukan pembayaran melalui bank lain selain bank penerbit kartu kredit Anda, sebaiknya Anda menanyakan perkiraan waktu transaksi yang diperlukan agar pembayaran Anda tercatat sebab terdapat beberapa bank yang memerlukan waktu 1-2 hari untuk menyelesaikan pencatatan tersebut. 

Jumlah pembayaran yang dilakukan oleh pemegang kartu kredit untuk menutupi tagihan bulan sebelumnya dapat dilakukan secara penuh atau minimum 10% dari total jumlah tagihan bulan berjalan atau sebesar jumlah tertentu.

Pada beberapa jenis kartu kredit, Anda juga bisa mengubah status kredit Anda supaya menjadi cicilan dengan bunga yang lebih ringan.

Pembayaran tagihan Kartu Kredit bisa dilakukan secara online tanpa perlu ke bank, salah satunya lewat aplikasi DANA.

Ada promo menarik untuk pembayaran tagihan Kartu Kredit pakai DANA.

Begini syarat dan cara mendapatkannya.

Baca Juga: Bebas Nonton Konten Eksklusif Sepuasnya Tanpa Iklan, Begini Cara Berlangganan iQIYI VIP Pakai Saldo DANA

Syarat Dapat Promo DANA

Dilansir dari laman resmi dana.id, berikut ini syarat dapat promo cashback biaya admin saat bayar tagihan Kartu Kredit: 

1. Periode promo berlangsung selama 23 Januari - 5 Februari 2023.

2. Promo berlaku untuk pengguna yang baru pertama kali melakukan pembayaran tagihan Kartu Kredit di aplikasi DANA.

3. Pengguna akan mendapatkan Cashback 100% biaya admin maks. Rp7.500.

4. Promo berlaku dengan minimum transaksi Rp500.000.

5. Promo hanya berlaku 1 kali/pengguna selama periode promo.

6. Promo hanya berlaku untuk 1 pengguna dan 1 perangkat elektronik dan tidak dapat digabungkan dengan promo DANA lainnya.

7. Promo hanya berlaku untuk pembayaran menggunakan Saldo DANA.

8. Promo tidak dapat diperjualbelikan dan merupakan kegiatan yang dilarang dan dapat dikenakan sanksi oleh DANA.

Baca Juga: Dijamin Tak Terlambat Bayar Tagihan Lagi! Ini Dia Cara Pakai Fitur Langganan di DANA

Tersedia kuota promo sebanyak 500 pengguna/hari, jika tidak bisa menggunakannya maka kuota harian telah habis.

Cara Bayar Tagihan Kartu Kredit di DANA

1. Buka aplikasi DANA

2. Tap Semua Layanan lalu tap Kartu Kredit.

3. Masukkan nomor kartu kredit & nominal tagihan yang ingin dibayar.

Jika bank tidak terdeteksi secara otomatis & benar, maka pilih secara manual dengan klik Pilih Bank.

4. Tap Lanjut (tombol tidak dapat diklik sampai nomor kartu kredit & nominal tagihan diisi).

5. Cek lagi rincian pesanan (nomor kartu kredit akan disensor sebagian) & pilih Metode Pembayaran.

6. Tap Bayar Sekarang lalu pilih metode pembayaran & tap Saldo DANA.

7. Tap Bayar & masukkan PIN DANA.

Baca Juga: Pantas Gagal Upgrade DANA Premium, Ternyata 4 Kesalahan Ini jadi Penyebabnya