Find Us On Social Media :

Mudah, Murah dan Banyak Promo Diskon! Begini Cara Pesan Hotel dan Travel Lewat LinkAja

cara pesan hotel dan travel pakai LinkAja

GridFame.id - Fitur di aplikasi LinkAja sebagai dompet digital memang tak perlu diragukan lagi.

Segala proses transaksi pembayaran bisa dilakukan hanya dari satu aplikasi saja.

Pengguna LinkAja bisa beli token listrik, bayar tagihan pascabayar, beli pulsa dan kuota internet sampai melunasi iuran BPJS Kesehatan.

Selain itu, pengguna juga bisa belanja pakai saldo LinkAja di ratusan merchant yang tersebar di seluruh Indonesia.

Bahkan bagi pengguna yang ingin mengajukan pinjaman di Kredit Pintar pun bisa pakai LinkAja.

Tak sendiri, LinkAja juga bekerja sama dengan beberapa perusahaan untuk memudahkan penggunanya.

Salah satunya kerja sama dengan Tiket.com dalam memfasilitasi pemesanan kamar hotel maupun travel.

Pengguna bisa memilih mau pakai saldo LinkAja reguler atau LinkAja Syariah sebagai metode pembayaran.

Prosesnya cepat, mudah dan disertai banyak promo menarik.

Mau tahu cara booking hotel dan travel pakai LinkAja?

Simak cara lengkapnya di sini.

Baca Juga: Perlu Bayar Tagihan Darurat? Jangan Panik, Begini Cara Isi Saldo LinkAja Lewat Alfamart dan Alfamidi

Cara Pesan Hotel Lewat LinkAja

Dilansir dari akun instagram @linkaja, begini cara pesan kamar hotel pakai aplikasi LinkAja:

1. Buka aplikasi LinkAja, klik menu Lainnya

2. Di kategori Hiburan, pilih menu Travel dan Hotel

3. Anda akan diarahkan langsung ke laman web Tiket.com x LinkAja

4. Klik ikon Pesawat atau Hotel

5. Lalu isi form pemesanan dengan lengkap 

6. Pilih LinkAja sebagai metode pembayaran

7. Klik Bayar dengan LinkAja dan selesaikan pembayaran

8. Pemesanan berhasil dan simpan bukti transaksi yang Anda miliki.

Baca Juga: Biaya Adminnya Cuma Seribu! Begini Cara Top Up Saldo e-Money Pakai Saldo LinkAja