Find Us On Social Media :

Bolehkan Driver GrabCar Membatalkan Pesanan Jika Penumpang Membawa Hewan Peliharaan?

Driver Grab boleh membatalkan pesanan jika keberatan penumpang membawa hewan peliharaan.

GridFame.id - GrabCar menjadi salah satu layanan Grab yang paling sering digunakan.

Terutama bagi pengguna aplikasi Grab yang tidak punya kendaraan pribadi.

Sama halnya dengan taksi online, GrabCar bisa Anda pesan lewat aplikasi.

Driver GrabCar pun kini sudah tersebar di kota-kota besar di Indonesia.

Sebab, driver Grab saat ini menjadi pekerjaan yang menjanjikan.

Untuk menjadi driver Grab, seseorang harus mendaftarkan diri lewat web resmi dulu.

Setalah jadi driver Grab pun, ada banyak sekali kebijakan yang harus ditaati.

Salah satunya tidak boleh membatalkan pesanan sembarangan.

Namun, bagaimana jika penumpang GrabCar membawa hewan peliharaan?

Bolehkah driver GrabCar membatalkan pesanannya?

Simak sampai habis, yuk!

Baca Juga: Ingin Dapat Tambahan Modal? Ini Dia Syarat dan Ketentuan Dapat GrabModal Mantul Bagi Mitra Merchant Grab

Penumpang Bawa Hewan Peliharaan, Bolehkan Driver Grab Membatalkan Pesanan?

Membatalkan pesanan adalah hal yang cukup berisiko bagi driver Grab.

Sebab, bisa jadi hal tersebut berpengaruh pada performa.

Namun, bolehkan driver membatalkan pesanan jika penumpang bawa hewan peliharaan?

Sebab, ada beberapa risiko yang didapat jika driver menerima pesanan tersebut.

Misalnya mobil jadi kotor dan mengganggu penumpang selanjutnya.

Melansir dari help.grab.com, driver GrabCar boleh saja membatalkan pesanan jika kondisinya seperti di atas.

Anda hanya perlu menekan tombol SAYA SUDAH TIBA, kemudian batalkan orderan dengan memilih alasan Penumpang tidak muncul.

Pilihan tersebut akan muncul jika Anda sudah berada di lokasi dan menekan tombol TIBA lebih dari 10 menit.

Pembatalan dengan alasan tersebut tidak akan mempengaruhi performa Anda.

Namun, Anda harus memberitahukan kepada penumpang soal hal tersebut agar tidak terjadi selisih paham.

Baca Juga: Jangan Panik! Ini yang Harus Dilakukan Jika Dapat Notif Putus Mitra dari Grab