Find Us On Social Media :

Begini Cara Hapus Etalase di Tokopedia Untuk Seller dengan Mudah

GridFame.id - Apakah Anda salah satu Tokopedia Seller?

Etalase jadi salah satu bagian penting dalam penjualan di Tokopedia.

Soalnya pembeli pasti langsung melihat-lihat barang yang kita jual di etalase.

Makanya etalase harus dibuat semenarik mungkin untuk meyakinkan pembeli akan barang yang kita jual.

Tapi bagaimana kalau kita sudah tidak menjual barang atau mau menghapus beberapa barang yang ada di etalase?

Langsung simak caranya yuk!

Cara Hapus Etalase di Tokopedia

Menghapus etalase di Tokopedia bukan hal yang sulit.

Kita dapat melakukannya melalui aplikasi Android Tokopedia, iOs atau iPhone dan juga laptop, komputer atau PC. 

Berikut adalah langkah-langkah untuk menghapus atau remove etalase salah satu atau banyak etalase toko di Tokopedia:

1. Pertama, setelah masuk ke halaman Tokopedia, login dengan menggunakan akun kamuPindah ke halaman Akun dengan cara klik ikon akun yang ada di pojok kanan bawah2. Klik menu Pengaturan / Settings yang ada di bagian atas, di sebelah gambar lonceng atau notifikasi 3. Selanjutnya masuk ke halaman Pengaturan Toko 4. Pada halaman pengaturan toko tersebut, klik menu Etalase untuk mengatur daftar etalase kita 5. Di dalamnya terdapat daftar etalase yang telah kita buat di Tokopedia, selanjutnya pilih salah satu etalase yang ingin dihapus dan klik Ikon Tiga Titik yang ada di sebelah kanan setiap daftar etalase 6. Akan muncul popup di bawah layar ponsel kita, klik menu Hapus 7. Setelah klik hapus, akan muncul popup kedua di bagian tengah layar Hp, popup itu berisi pemberitahuan konfirmasi penghapusan etalase, untuk menghapusnya klik Ya

Mudah banget kan?

Semoga membantu ya!

Baca Juga: Bisa Lewat BRI, BNI,BCA Hingga Mandiri, Begini Cara Tarik Saldo Tokopedia ke Rekening Bank