Tidak Bisa Login TikTok Shop Lewat Web
Melansir dari TikTok Iyandri, ini dia beberapa hal yang bisa Anda lakukan jika tidak bisa login TikTok Shop lewat web.
1. Hapus Cookies dan Cache Browser
Masalah gagal login TikTok Shop di web bisa disebabkan oleh cookies dan cache yang menumpuk.
Untuk itu, hapus cache terlebih dulu sebelum mencobanya login lagi dengan cara berikut:
- Klik titik 3 di pojok kanan atas lalu klik Setting.
- Kemudian, pilih menu Privacy and Security.
- Klik kolom centang Cookies and Other Site Data lalu klik Clear Data.
Selanjutnya, Anda bisa mencoba login kembali.
2. Login dengan Browser Baru atau Browser Lain
Anda juga bisa mencoba login kembali dengan browser yang baru.
Klik tanda silang pada browser Anda, lalu buka browser baru dan coba login kembali.
Semoga informasinya bermanfaat!
Baca Juga: Pemula Harus Tahu! Ini 4 Hal yang Wajib Dilakukan Jika Ingin Produk di TikTok Shop Laris Manis