Find Us On Social Media :

Jangan Biarkan Rumah jadi Sarang Penyakit! Lakukan Cara Ini Untuk Mengusir Tikus Tanpa Perlu Pasang Perangkap

Cara mengusir tikus

GridFame.id - Temukan tikus bersarang di rumah?

Jangan dibiarkan, segera basmi sedari sekarang.

Keberadaan tikus di dalam rumah tentu tidak pernah diinginkan oleh setiap penghuni rumah mana pun. Hewan pengerat ini tidak hanya mengganggu dan mengotori rumah, tapi juga membawa berbagai penyakit.

Hal ini dikarenakan kotoran tikus membawa bakteri, penyakit, dan virus berbahaya.   Tak hanya itu, tikus juga menimbulkan berbagai bahaya di rumah seperti menggigit kabel listrik dan benda lainnya serta mengotori persediaan makanan.  Mengetahui keberadaan tikus di rumah cukup mudah dan gampang mengusirnya.

Hal itu bisa diketahui dari sejumlah tanda yang bisa terlihat di sekitaran rumah.

Jika berniat mengusir tikus dari rumah, tak perlu lagi pasang perangkap.

Tak perlu juga memakai racun yang membahayakan.

Simak begini cara mengusir tikus dari rumah secara alami.

Baca Juga: Jadi Kelemahan dan Musuh Utama Tikus, Pakai Satu Bahan Ini Supaya Hewan Bandel Itu Tak Balik Lagi ke Rumah!

Cara Mengusir Tikus dari Rumah

Dilansir dari laman resmi gramedia.com, begini trik mengusir tikus tanpa perlu pasang perangkap: 

1. Tutup semua celah yang berpotensi untuk jalan masuk mereka

Tikus bisa masuk ke rumah melalui celah atau lubang terkecil sekalipun, Anda bisa menutupi celah-celah tersebut dengan semen, kawat atau yang lainnya.

Tikus juga bisa masuk ke dalam rumah lewat saluran-saluran lainnya, jadi penting untuk memeriksa apakah ada celah yang berpotensi untuk jalan masuk tikus ke rumah.

2. Merapikan tumpukan barang dan menjaga area rumah tetap bersih

Usahakan untuk menghindari tumpukan barang yang banyak.

Tidak hanya bisa menjadi sarang tikus, tumpukan barang tentunya akan membuat rumah tampak berantakan dan sumpek.

Jika memang terpaksa menumpuk barang, usahakan untuk menaruhnya jangan terlalu menempel ke dinding sehingga Anda bisa melihat apakah ada yang bersembunyi di sana atau ada barang yang terkena gigitan tikus.

Lebih sedikit tumpukan barang tentunya semakin sedikit tempat untuk bersembunyi para tikus, selain itu pastikan sampah disimpan dan tertutup, dan bersihkan rumah secara teratur.

3. Tanda Gigitan

Coba perhatikan kabel-kabel di rumah, apa ada bekas seperti digigit oleh sesuatu? Bisa jadi itu adalah gigitan tikus.

Tikus hitam adalah pemanjat yang lincah, ia bisa ditemukan di atap-atap rumah atau loteng, biasanya tikus hitam akan membuat suara suara yang mereka buat dari gigitan mereka.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang! Usir Tikus Dari Rumah Cuma Modal Cuka Putih, Yuk Intip Cara Pakainya

4. Lubang tikus

Tikus terkenal sebagai hewan pengerat, ia bisa menggali tempat yang luas untuk berlindung, menyimpan makanannya dan juga bersarang di sana.

Mereka akan membangun lubang atau liang tikus di samping benda yang berstruktur padat.

5. Sarang Tikus

Bagaimana Anda mengetahui jika tikus sudah bersarang di rumah? Coba perhatikan benda-benda yang lunak seperti kardus atau tumpukan kain.

Tikus akan mencabik-cabik benda-benda lunak tersebut untuk membuat sarangnya.

Tidak hanya bersarang di lubang tikus saja, tikus bisa juga ditemukan di atap rumah atau loteng.

6. Jejak Kaki

Tikus biasanya meninggalkan jejak-jejak kaki, bekas kaki dan ekornya ini bisa Anda temukan di area rumah yang berdebu atau jarang digunakan dan dibersihkan.

Untuk memastikan apakah itu memang jejak kaki tikus, coba taburkan tepung halus atau bedak di area-area yang Anda curigai pada malam hari, Anda akan melihat hasilnya ketika esok pagi.

Baca Juga: Tikus Di Rumah Bikin Pusing, Padahal Cuma Pakai Merica Bisa Bikin Pergi dan Gak akan Balik Lagi, Caranya Gampang Banget!