Bila bulu mata bawah jatuh
Masih menurut primbon Jawa, bila bulu mata bawah seseorang jatuh maka pertanda bahwa akan bertemu dengan seseorang yang spesial yang telah lama tidak berjumpa, seperti mantan kekasih atau sahabat yang jauh.
Bila bulu mata jatuh di pipi kanan, artinya:
Bulu mata yang jatuh di pipi selalu dikaitkan dengan hubungan asmara.
Apabila mengalami kondisi bulu mata jatuh di pipi maka pertanda bahwa ada orang yang sedang merindukan kehadiran kita saat ini.
Namun, seseorang yang sedang merindukan tersebut merupakan orang spesial yang dahulu pernah kita kecewa.
Bila bulu mata jatuh di pipi kiri, artinya:
Apabila bulu mata jatuh di pipi sebelah kiri maka menurut primbon Jawa pertanda bahwa seseorang akan mengalami peristiwa yang membuat hati terluka.
Kesedihan yang diterima bisa berbagai hal, seperti perpisahan yang tak diinginkan hingga rasa kehilangan yang menyebabkan sakit hati.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul PRIMBON Jawa: Bila Bulu Mata Jatuh Sebelah Kanan dan Kiri, Pertanda Apa? Juga Bulu Mata Rontok?