Find Us On Social Media :

Jangan Disepelekan! Simak Paylater Apa Saja yang Punya DC Lapangan, yang Menunggak Tagihan Simak Alur Penagihannya Berikut Ini!

Paylater apa saja yang punya DC lapangan?

GridFame.id - Jangan sepelekan menunggak tagihan paylater ya!

Soalnya praktik paylater kurang lebih sama dengan pinjaman online atau pinjol.

Hanya bedanya paylater biasanya jumlah dananya jauh lebih sedikit dan aksesnya juga lebih mudah.

Tidak hanya pinjol, banyak juga yang galbay paylater loh!

Makanya banyak yang penasaran apakah paylater penagihannya akan sama dengan pinjol yang menggunakan debt collector.

Dua paylater yang paling terkenal di Indonesia adalah Shopee Paylater dan GoPayLater.

Dilansir dari berbagai sumber, keduanya sama-sama memiliki debt collector.

Debt collector Shopee PayLater akan datang ke rumah saat seluruh prosedur penagihan telah dilakukan namun Anda tak kunjung meresponnya.

Didatangi ke rumah merupakan bentuk proses terakhir apabila seluruh metode penagihan tidak membuahkan hasil atau tidak kunjung dibayar.

Penjelasan ini pun sudah dituliskan secara transparan di situs Shopee Paylater.

Sedangkan untuk GoPayLater, ada serangkaian proses penagihan jika debitur telat bayar atau sampai gagal bayar.

Baca Juga: Ngeri! Pengalaman Galbay Shopee Paylater, Kapan DC Shopee Berhenti Menagih?