GridFame.id - Coba cek Shopee Paylater Anda sekarang deh!
Pasalnya, tak jarang pengguna suka mengeluhkan Shopee Paylater mereka yang hilang.
Atau yang paling sering ditemui adalah limit saldonya tiba-tiba berubah menjadi nol rupiah alias habis tak tersisa.
Kok bisa ya?
Faktor dari pengguna bisa jadi penyebab mengapa fasilitas paylater hilang atau dicabut.
Seperti yang kita tahu bahwa untuk mendapatkan limit pengguna harus memenuhi kriteria skor kredit dan penilaian yang baik.
Ketika ada pelanggaran ketentuan maka secara otomatis akun bisa dibekukan bahkan menu Shopee Paylater hilang dari aplikasi.
Lalu, apa penyebabnya ya?
Penyebab Shopee Paylater Hilang Atau Limit Jadi Nol
1. Pengguna Melakukan Pelanggaran
Penyebab pertama adalah Shopee menganggap bahwa pengguna sudah melanggar syarat dan ketentuan.
Aktivitas yang sering dicurigai sebagai pelanggaran seperti bertransaksi terus menerus pada toko yang sama, melakukan gestun atau gesek tunai serta terindikasi tindak penipuan.
2. Shopee Paylater Belum Pernah Dipakai
Shopee beranggapan bahwa pengguna tidak membutuhkan layanannya.
Baca Juga: Pengalaman Galbay Shopee Paylater 2 Tahun, Debitur Ini Mengaku Tak Pernah Didatangi DC