Find Us On Social Media :

Jangan Keder Duluan! Lakukan 3 Hal Ini Jika Didatangi Orang Mencurigakan Ngaku Debt Collector Pinjol

Cara menghadapi orang mencurigakan yang mengaku debt collector

GridFame.id - Belakangan marak penipuan berkedok debt collector pinjol.

Saat ini istilah debt collector sudah tidak asing lagi di telinga.

Sebab, banyak masyarakat yang kini berurusan dengan debt collector pinjol.

Penyebab utamanya adalah ketidakmampuan masyarakat dalam membayar utang pinjol.

Sayangnya, banyak oknum yang menjadikan hal tersebut celah untuk melakukan penipuan.

Yakni dengan mengaku jadi debt collector dan meminta uang kepada debitur.

Hal ini tentu saja sangat berbahaya untuk debitur yang masih awam.

Sebab, mereka bisa jadi langsung memberikan uang lantaran ketakutan.

Untuk itu, Anda perlu tahu cara menghadapi orang mencurigakan yang ngaku debt collector.

Penasaran caranya?

Simak sampai tuntas, ya!

Baca Juga: Geger Debt Collector Sampai Melakukan Pemerasan ke Debitur, Begini Ciri-ciri Petugas Lapangan yang Resmi

Cara Menghadapi Orang Mencurigakan Ngaku Debt Collector

Jika Anda merasa tidak mengambil pinjaman di mana pun, Anda bisa langsung mengabaikannya.

Namun, melansir dari Pasarmodal.ojk.go.id, Anda bisa melakukan 3 hal ini jika punya pinjaman.

1. Tetap Tenang

Jika didatangi orang yang mengaku jadi debt collector, sebaiknya Anda tetap tenang.

Kepanikan justru membuat dc gadungan makin mudah menipu Anda.

Jangan pasang wajah ketakutan saat menghadapinya.

2. Tanyakan Identitas

Selanjutnya, Anda bisa menanyakan identitas debt collector yang datang.

Baca Juga: Galbay Pinjol Cuma 200 Ribu Rupiah, Apakah Tetap Ada DC yang Datang ke Rumah?

Tanyakan siapa namanya, siapa penyedia pinjaman yang mengirimnya.

3. Minta Beberapa Dokumen Wajib

Terakhir, minta debt collector yang datang menunjukkan beberapa berkas.

Sebagaimana diketahui, debt collector resmi selalu datang dengan membawa beberapa dokumen seperti berikut:

- Kartu identitas (biasanya KTP)

- Sertifikat profesi dari lembaga resmi

- Surat tugas dari perusahaan pembiayaan (pinjaman online)

- Bukti jaminan fidusia.

Semoga informasinya bermanfaat!

Baca Juga: Terlanjur Galbay dan Takut Dipermalukan Debt Collector? Tenang, Ini Cara Jitu Untuk Melunasi Utang Pinjol dengan Cepat