Find Us On Social Media :

Tips Ampuh Cegah Pinjol Sebar Data Agar Tak Hubungi Keluar Kontak Darurat

cara cegah pinjol sebar data

GridFame.id - 

Maraknya penyebaran data yang dilakukan oleh aplikasi pinjol.

Dimana biasanya hal tersebut dilakukan oleh oknum pinjol karena debitur telat bayar.

Namun, berbeda ketika terjebak di pinjol ilegal.

Belum jatuh tempo saja, debitur sudah dipaksa bayar tagihan dan diancam sebar data.

OJK sendiri telah menghimbau masyarakat untuk berhati-hati dalam memilih aplikasi pinjaman online.

Bagaimana tidak akan ada resiko berbahaya jika pinjam di pinjol ilegal.

Sebetulnya OJK telah melarang dc pinjol untuk tak menyebarkan data debitur.

Penagihan pun tak boleh dilakukan dengan kasar atau sembarangan.

Peraturan penagihan terbaru debt collector bisa baca disini Dilarang Teror Konsumen Hingga Menagih ke Keluarga, Ini Peraturan Baru Penagihan DC Pinjol Oleh OJK 2023

Nah apakah ada trik untuk cegah sebar data pinjol?

Tentu saja, berikut ini merupakan triknya.

Baca Juga: Waduh! RT dan RW Didatangi Debt Collector Pinjol Gegara Debitur Ber-KTP DKI Tapi Tak Lagi Tinggal di Jakarta, Warga Diminta Verifikasi

Melansir dari luckysr077mengatakan kalau saat ini pinjol legal juga melakukan sebar data.

Untuk mengatasinya harus dilakukan diawal sebelum pengajua.

"Untuk sebar data ini sebenarnya kita bisa antisipasi dari awal. Bukan sudah sebar data baru mengatasinya," jelasnya,

Apalagi saat ini pinjol-pinjol nekat untuk sebar data ke kontak-kontak di luar kontak darurat.

"Sekarang tu gak menjamin, pinjol legal sudah ada sebar data meneror kontak-kontak yang ada di hp kita bukan hanya kontak darurat," bebernya.

Agar tak sebar data, anda bisa cek pengaturan aplikasi pinjol tersebut.

Kemudian, hapus izin akses ke file-file pribadi anda agar data tak diambil begitu saja.

"Untuk mengantisipasinya kalian cek masuk ke pengaturan, dan harus hapus izin akses kontaknya.

Agar mereka tidak bisa menyadap kontak-kontak yang ada di hp kalian,” ungkapnya.

Baca Juga: Debitur Pinjol Meninggal Dunia Sebelum Pelunasan? Ini Syarat dan Cara Mengajukan Pemutihan Utang yang Bisa Dilakukan Ahli Waris