GridFame.id - Punya rekening bank yang sudah lama tidak aktif?
Jika hal ini terjadi, tentu saja Anda tak akan bisa menggunakannya.
Apabila seorang nasabah sudah lama tak bertransaksi, maka pihak bank biasanya akan melakukan penutupan rekening.
Sebelum rekening otomatis ditutup, rekening akan terlebih dahulu menjadi rekening pasif atau dormant.
Rekening tabungan dinyatakan pasif (dormant) jika selama 6 (enam) bulan berturut-turut pada rekening tersebut tidak ada transaksi debet dan kredit.
Selain pendebetan dan pengkreditan oleh system karena biaya administrasi, denda saldo minimum, pajak dan bunga, hal ini berlaku untuk nilai saldo berapapun yang ada di rekening.
Namun jarang dipakai bukan satu-satunya alasan yang menyebabkan rekening tidak aktif atau dormant.
Ada beberapa aktivitas yang juga menyebabkan status rekening berubah menjadi tidak aktif lagi.
Mulai dari salah transfer hingga melakukan pelanggaran aturan bank.
Lalu apakah rekening yang sudah berstatus dormant bisa digunakan kembali?
Tenang saja, begini cara mengajukan pengaktifan kembali rekening yang sudah tidak aktif.
Baca Juga: Duh, Gagal Buka Rekening Bank Gegara Tak Bisa Ikuti Tanda Tangan di KTP? Begini Solusinya