Syarat dan Cara Pinjam Uang di Pinjol Pinang BRI
Bagi nasabah BRI, Anda bisa mengajukan pinajaman online di Pinang.
Tenang saja, Anda tak perlu menyiapkan agunan, kok.
Syarat-syaratnya pun cukup mudah.
Melansir dari laman Getpinang.com, berikut syarat mengajukan pinjaman di Pinang BRI.
- Warga Negara Indonesia.
- Memiliki e-KTP/KTP yang masih berlaku.
- Berusia minimal 21 tahun/sudah menikah dan maksimal 54 tahun.
- Memiliki penghasilan tetap atau memiliki usaha yang menghasilkan.
- Gaji disalurkan lewat bank BRI atau bank Raya.
- Memiliki handphone/smartphone dengan sistem operasi android yang terkoneksi dengan jaringan internet dengan nomor GSM atau CDMA yang terdaftar.