Melansir dari laman KreditPintar.com, begini langkah atau cara belanja di Alibaba agar ongkirnya murah.
1. Buat Akun Alibaba
Sebelum membeli barang, tentu saja Anda harus membuat akunnya terlebih dulu.
Caranya dengan membuka laman Alibaba.com dan klik menu Join Free.
Masukkan semua data yang diminta, dan lakukan verifikasi.
2. Cari Produk
Kalau sudah punya akunnya, Anda bisa langsung mencari barang atau produk yang Anda mau.
Yakni dengan melakukan pencarian di halaman Categories, My Market, Search Box.
Seperti halnya plarform belanja online pada umumnya, tentu saja ada seller bodong.
Agar lebih aman, Anda bisa memilih seller yang berstatus Verified Suplier atau Trade Assurance.
Baca Juga: Tak Harus Beli Grosir! Begini Cara Beli Cheongsam di Alibaba.com
3. Negosiasi
Setelah mendapatkan barang yang diinginkan, Anda bisa bernegosiasi dengan supplier-nya.
Anda juga bisa menanyakan apapun terkait produk dan pengiriman.
4. Cari Jasa Import