Find Us On Social Media :

Bisa Nyanyi Bareng Tulus Hingga Kangen Band, Ini Dia Cara Beli Tiket Konser R-I Fest Vol.2 17-20 Agustus 2023

Cara beli tiket konser R-I Fest 2023

GridFame.id - Siap-siap war untuk memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan ke 78!

Ruang Indonesia Festival (R-I Fest) adalah Festival Kemerdekaan Indonesia yang diadakan pada tanggal 17 Agustus 2022 di Parkir Barat JIExpo Kemayoran, Jakarta.Acara ini diramaikan dengan berbagai acara seperti perlombaan 17an, Kuliner Nusantara, dan juga festival musik.

Ada banyak pengisi acara musik di R-I Fest mulai dari Denny Caknan, Pamungkas, Fourtwnty, Maliq & D’Essentials, Moneva, Feel Koplo dan Kahitna.Pengunjung juga bisa berpartisipasi secara grup untuk perlombaan yang akan diadakan di R-I Fest.

Untuk harga tiketnya sendiri dibanderol mulai dari Rp 100 ribuan.

Early Bird Rp 175,000, Pre-Sale 1 Rp 200,000, Pre-Sale 2 Rp 250,000.

Kemudian VIP Festival Pre-Sale Rp 500,000, VIP Festival Normal Online Rp 700,000, VIP Undangan Free, Undangan Free.

Selanjutnya untuk tiket Festival OTS Rp 300,000, VIP OTS Rp 700,000 dan Normal Ticket Online Rp 300,000.

Lalu bagaimana cara beli tiketnya?

Simak begini cara beli tiket R-I Fest 2023

Baca Juga: Jangan sampai Kalah War! Ada Rich Brian, Stephanie Poetri dan Niki Zefanya, Ini Dia Cara Beli Tiket Konser 88 Degrees and Rising Pakai BCA 

Cara Beli Tiket R-I Fest Vol.2 17-20 Agustus 2023

Dilansir dari laman resmi bbo.co.id , begini cara beli tiket konser R-I Fest 2023:

1. Unduh aplikasi BBO di PlayStore kemudian lakukan login atau daftar akun.

2. Pada halaman depan akan ada banner R-I Festival Vol. 2, lalu klik, atau bisa juga ketik R-I Festival Vol. 2 pada kolom pencarian yang berada di atas layar.

3. Kemudian klik Beli Tiket

4. Pilih tanggal acara yang diinginkan kemudian masukkan jumlah tiket yang akan dibeli.

5. Cek detail tiket yang akan dibeli beserta dengan rincian biaya yang harus ditransfer.

6. Pilih metode pembayaran,saat ini metode pembayaran hanya mendukung transfer bank dan juga BBO Pay.

7. Klik pada kotak Saya telah membaca dan menyetujui Syarat dan Ketentuan, setelah membaca syarat dan ketentuannya.

8. Selesaikan pembayaran sesuai dengan petunjuk dan pembelian tiket telah berhasil dilakukan.

E-ticket nantinya akan langsung dikirimkan ke ponsel Anda.

Mudah bukan?

Sampai bertemu R-I Fest vol 2!

Baca Juga: Cara Beli HP Bekas yang Aman, Harga Murah tapi Kualitas Seperti Baru!