Find Us On Social Media :

Visa Ungkap Hasil Survei Terkait Kebutuhan untuk Solusi Pembayaran Terintegrasi pada Sektor Transportasi Publik di Asia Pasifik

Visa ungkap hasil survei pengguna komuter di 4 negara Asia Pasifik.

“Studi ini mengungkapkan kuatnya permintaan untuk opsi pembayaran yang praktis dan nyaman di transportasi umum dari kalangan komuter di Asia Pasifik,” ujar T.R. Ramachandran, Head of Products and Solutions, Asia Pasifik, Visa.

“Di Visa, kami terus bekerja sama dengan pemerintah dan operator transportasi, menawarkan pengalaman pembayaran terpadu yang mengakomodasi berbagai metode pembayaran untuk meningkatkan mobilitas perkotaan, berfokus pada kenyamanan pelanggan. Kami bertujuan menyediakan sistem pembayaran yang mudah digunakan dan membawa manfaat bagi komuter maupun ekosistem transportasi secara keseluruhan.”

Pembayaran Nirsentuh Menjadi Pilihan Utama

Studi ini juga menunjukkan, separuh dari komuter (45%) akan lebih sering menggunakan transportasi umum jika perjalanan mereka memiliki batas tarif.

Pembayaran nirsentuh menjamin tarif yang pasti bagi orang yang menggunakan transportasi umum dibandingkan dengan metode lain seperti uang tunai.

Pembatasan tarif  dan membayar secara nirsentuh juga membantu komuter memastikan berapa biaya yang mereka habiskan untuk total perjalanan mereka dalam satu hari, minggu, atau bulan, sehingga tiak perlu lagi terus mengisi ulang kartu pembayaran transportasi umum yang berlaku secara bulanan.

“Manfaat dari opsi pembayaran nirsentuh pada transportasi umum tak hanya akan mempermudah pembayaran konsumen, tetapi juga merupakan upaya integrasi dalam mendorong inklusi keuangan yang lebih luas,” kata Ramachandran.

“Metode pembayaran digital untuk transportasi umum memainkan peran utama dalam mendukung individu yang minim akses pada layanan keuangan dan yang tidak memiliki rekening bank, di mana transportasi umum tetap menjadi kebutuhan untuk pergi bekerja atau ke sekolah. Sebagai pemimpin layanan pembayaran digital, Visa berkomitmen memastikan inklusivitas dalam ekosistem mobilitas perkotaan melalui solusi keuangan yang mudah diakses oleh semua kalangan.”

Ubah Pengalaman Komuter dengan Kemampuan Layanan Mobilitas (Mobility-as-a-Service)

Seiring adanya kebutuhan sektor transportasi umum untuk mengimplementasikan solusi layanan mobilitas/Mobility-as-a-Service (MaaS) demi memperbaiki mobilitas perkotaan, tantangan utama seperti manajemen data dan interoperabilitas antara pembayaran digital tetap ada.

Untuk menghadapi tantangan ini, Visa telah mengembangkan serangkaian solusi komprehensif yang mengintegrasikan cara pembayaran yang disukai orang di seluruh moda transportasi umum pilihan mereka.

Visa juga telah bekerja sama dengan pemerintah, otoritas transportasi, dan perusahaan swasta untuk menyediakan solusi MaaS dan telah meluncurkan lebih dari 650 proyek angkutan umum nirsentuh di seluruh dunia, serta memproses lebih dari 1 miliar kali pembayaran tap-to-pay untuk transportasi umum pada 2022.

Metodologi: Global Urban Mobility Survey Visa 2023

Survei Visa Global Urban Mobility dilakukan Wakefield Research pada Mei 2023 terhadap 11.500 responden di 12 negara yang menggunakan transportasi umum: Singapura, Jepang, Mesir, Australia, Amerika, Indonesia, Inggris, Pakistan, Jerman, Italia, Meksiko, dan Chile.

Survei ini mengukur sentimen terhadap transportasi publik dan perilaku pembayaran konsumen ketika menggunakan moda transportasi yang berbeda.